Wali Kota Payakumbuh Buka Secara Resmi Rakor Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi Tahun 2022

PAYAKUMBUH (RangkiangNagari) - Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh membuka secara resmi Rakor Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) tahun 2022 di Auditorium Hotel Mangkuto Payakumbuh, Selasa (27/09).

Berdasarkan arahan Presiden Joko Widodo pada pidato kenegaraan 16 Agustus lalu, pelaksanaan Regsosek ini merupakan hal yang mendesak bagi bangsa Indonesia untuk memiliki data sosial ekonomi yang mencakup keseluruhan penduduk.

Pada kesempatan itu Pj. Wako Payakumbuh Rida Ananda juga mengatakan, saat ini dunia tengah menghadapi kondisi peliknya ketidakpastian ekonomi. Serta dihadapkan pada keputusan yang sulit untuk bisa menjaga stabilitas ekonomi.

“Untuk menghadapi tantangan yang timbul dari ketidakpastian ekonomi global tersebut, makanya kita perlu data yang berkualitas dan valid untuk mengambil kebijakan dan keputusan yang tepat,” kata Pj. Wako Rida Ananda.

“Untuk itu dengan adanya pendataan awal REGSOSEK ini, kita harapkan dapat menangkap dinamika kesejahteraan masyarakat dan dapat menjadi sumber data rujukan untuk mendapatkan target yang tepat serta integrasi program perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat,” tukuknya.

Pada pelaksanaan Regsosek di Kota Payakumbuh ini Rida berpesan, agar Badan Pusat Statistik(BPS) Kota Payakumbuh dapat melaksanakan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya, supaya data itu benar-benar akurat.

“Untuk kelancarannya, kepada seluruh pihak jajaran pemerintah daerah hingga level terkecil, saya minta untuk mendukung dan ikut berkontribusi pada pelaksanaan kegiatan tersebut, demi tercapainya data sosial dan ekonomi yang berkualitas di Payakumbuh,” ujarnya.

“Kepada seluruh masyarakat, terima dengan baik petugas pencacah di rumah kita. Berikan seluruh data yang diminta, serta jawab dengan benar dan jujur seluruh pertanyaan petugas. Jawaban kita semua, akan menjadi landasan pembangunan Ranah Minang tercinta, menuju Payakumbuh yang madani, unggul, dan berkelanjutan,” tambahnya.

Pj. Wako Payakumbuh memberikan apresiasi kepada semua pihak atas upaya, dukungan dan komitmen sehingga pembangunan di Kota Payakumbuh dapat berjalan dengan baik.

“Kami juga mengapresiasi BPS Kota Payakumbuh sebagai instansi terpercaya dalam memotret indikator pembangunan yang valid, akurat dan berkualitas,” ucapnya.

Sementara itu Kepala BPS Kota Payakumbuh Dessi Febriyanti mengatakan dalam upaya mendapatkan data yang berkualitas tersebut, tahun 2022 ini ada dua kegiatan besar yang dilaksanakan oleh BPS.

“Kita baru selalai melaksanakan pendataan Sensus Penduduk Lanjutan. Dan Pendataan Regsosek ini akan kita laksanakan pada tanggal 15 Oktober s.d 14 November tahun 2022 ini,” katanya.

“Harapan kita dengan pendataan awal Regsosek ini mampu membantu memberikan solusi dari sisi data perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat, sehingga nantinya indikator-indikator makro ini akan menunjukan trend perbaikan,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Payakumbuh, Forkompinda, Kepala BPS Kota Payakumbuh, Kepala OPD/Instansi Vertikal terkait se-Kota Payakumbuh, Camat se-Kota Payakumbuh, Lurah se-Kota Payakumbuh, Pimpinan Ormas/LSM, Akademisi serta tamu undangan lainnya.

 

#Rn

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.