Mei 2022

Dharmasraya (Rangkiangnagari) - Untuk pertama kali, Pemerintah Kabupaten Dharmasraya melakukan kerjasama penyediaan layanan publik dengan Program Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Hal tersebut diutarakan Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, ketika diminta keterangan, Selasa (31/05/2022).

“Benar, untuk yang pertama ini kita mulai dengan KPBU Penerangan Jalanan Umum”, kata Sutan Riska.

Menurut Ketua Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) ini, pola kerjasama dengan Program KPBU ini dimaksudkan agar proyek-proyek penyediaan infrastruktur pemerintah tidak membebani Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) secara langsung.

“Penyediaan infrastruktur demi pemenuhan kebutuhan publik memiliki banyak tantangan, utamanya keterbatasan anggaran pembangunan, biaya pemeliharaan, serta mekanisme operasionalnya.  Dengan Program KPBU ini kita dapat mensiasatinya” ujar Sutan Riska.

Lebih lanjut diterangkan Sutan Riska, pembiayaan KPBU Penerangan Jalan Umum (PJU) Kabupaten Dharmasraya nantinya dibiayai  oleh Badan Usaha Pelaksana Pemrakarsa yang ditetapkan. Artinya biaya pembangunan infrastruktur PJU tidak tercantum dalam Daftar Pelaksanaan Anggaran (DPA) Perangkat Daerah.

“Setelah infrastrukturnya selesai, kita baru menyicil dari pendapatan yang diperoleh dari pajak penerangan jalan yang dibayarkan oleh PLN selama lima tahun konsesi ”, ungkap Sutan Riska.

Diungkapkannya lagi, KPBU JPU Kabupaten Dharmasraya telah melalui proses sebagaimana diatur dalam Perpres Nomor 38 tahun 2015 serta peraturan teknis lainnya. Selain itu Panitia Pengadaan, Tim KPBU beserta tim simpul telah berkonsultasi ke Bappenas dan kantor Bersama RI. 

KPBU JPU Kabupaten Dharmasraya juga melibatkan Universitas Andalas Padang sebagai tim konsultan akademis yang ditugaskan mengevaluasi dokumen uji kelayakan proyek dari calon pramakarsa.

“Nah, berdasarkan perhitungan uji kelayakan tersebut, dengan Program KPBU kita dapat menghemat sekitar 72,4% belanja penerangan jalan umum jika dibandingkan dengan metode pembayaran konvensional yang kita lakukan selama ini” jelas Sutan Riska

Bupati muda asal Provinsi Sumatera Barat ini menjelaskan, selama ini Pemkab membayar tagihan listrik 4.084 titik lampu PJU dengan total biaya Rp.6,83 Miliar pertahun. Sedangkan dengan proyek KPBU, direncanakan ada 4.500 lampu pintar hemat listrik,  dengan biayanya perkiraan hanya Rp. 1,88 Miliar saja.

“Ini kan suatu penghematan yang luar biasa bagi kita. Hasil dari efesiensi anggaran tersebut dapat kita alihkan ke infrastruktur lain”, urai Sutan Riska 

Sutan Riska melanjutkan, program KPBU merupakan unggulan pemerintah pusat. Pemerintah kabupaten/ kota seluruh Indonesia ditekankan untuk melaksanakan pembangunan dengan program dimaksud.

“Ahlamdulillah, dalam program ini Dharmasraya merupakan satu-satunya daerah yang sudah sampai pada proses pengadaan. Atas progres  tersebut sudah banyak kabupaten kota yang berkonsultasi ke kita. Ini tentu menjadi kebanggan tersendiri bagi seluruh stakeholders”,  terang Sutan Riska

Program KPBU PJU merupakan menjadi topik viral dan hangat dibicarakan di kalangan penyelenggara pemerintah daerah.  Program ini menjadi isu di tingkat nasional, karena bersamaan dengan proses pelaksanaan program KBPU Ibu Kota Negara (IKN)

“Total nilai investasi yang  ditawarkan pada KPBU JPU Kabupaten Dharmasaya adalah sebesar Rp.46.398.673.338, dengan konsesi selama 5 tahun”, tutup Sutan Riska. (TM)

JAKARTA (RangkiangNagari) – Bintang Tim Nasional Argentina Lionel Messi berbicara soal peluang negaranya yang akan berlaga pada pagelaran akbar Piala Dunia 2022 Qatar, November hingga Desember mendatang.

Messi seperti dikutip dari football-espana, Selasa, mengatakan dirinya terus mempersiapkan diri dengan baik bersama timnas Argentina jelang Piala Dunia 2022.
“Argentina bisa bersaing dengan siapapun. Saya tidak mengatakan kami adalah favorit besar untuk mengangkat Piala Dunia, tapi kami siap,” kata Messi.

Pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu mengatakan, saat ini timnas Argentina memiliki modal bagus di Piala Dunia usai memenangkan gelar Copa Amerika.

Menurutnya, merupakan tantangan bagi timnas Argentina untuk bisa berbicara banyak di Piala Dunia 2022 setelah pada gelaran sebelumnya hanya bisa mencapai babak 16 besar.

“Saya merasa nyaman ketika kami bersama dengan tim nasional, semuanya mengalir. Kami semua tahu apa peran kami dan apa yang harus kami lakukan,” ungkap Messi.

Soal kemungkinan Piala Dunia 2022 menjadi partisipasi terakhirnya di gelaran empat tahunan ini, Messi mengatakan dia belum memutuskan dan akan melihat yang terjadi selanjutnya.

“Saat ini saya memikirkan soal satu ini (Piala Dunia 2022), lalu kita akan melihat. Sepak bola berganti dari hari pertama hingga selanjutnya,” jelas Messi.

“Saya pikir itu sulit untuk bermain di selanjutnya, tapi saya belum membuat keputusan. Terkadang mereka membunuh saya karena mereka protes bahwa saya tidak banyak berlari. Saya tidak tahu akan seperti apa saya ketika berusia 38 tahun,” sambungnya.

Pada gelaran Piala Dunia, Argentina tercatat keluar menjadi juara pada tahun 1978 dan 1986, jauh sebelum La Pulga bergabung dengan La Albiceleste.

Sepanjang kiprahnya bersama timnas Argentina, catatan terbaik Messi adalah peringkat kedua Piala Dunia 2014 di Brazil, di mana mereka kalah dari Jerman dengan skor 0-1 pada partai final.

Sejak melakukan debutnya pada usia 18 tahun bersama timnas Argentina, Messi tercatat telah tampil sebanyak 160 pertandingan dan mampu menyumbangkan 81 gol serta 49 assist. 


#Rn

PADANG (RangkiangNagari) – Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat struktural menjadi pejabat fungsional, bertempat di Aula Kantor Gubernuran, pada Senin (30/5/2022) sore.

Terdapat sebanyak 103 pejabat struktural eselon IV yang dilantik Gubernur Sumbar, Buya Mahyeldi, menjadi pejabat fungsional.
Upacara pelantikan dan sumpah jabatan ini disaksikan oleh Asisten Administrasi Umum Pemprov Sumbar, Andri Yulika, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Prov. Sumbar, Ahmad Zakri, Kepala Biro Organisasi Setprov Sumbar, Fitriati, dan para Kepala OPD terkait.

Menurut Buya Mahyeldi, dalam sambutannya, pengangkatan PNS dalam jabatan fungsional dan penyetaraan dalam jabatan ini dilaksanakan dengan dasar Permenpan RB Nomor 17 tahun 2021 tentang penyetaraan Jabatan Administrasi ke dalam Jabatan Fungsional.

Diketahui sebelumnya Pemprov Sumbar telah melakukan pelantikan pejabat fungsional dari hasil penyetaraan tahap satu pada tanggal 31 Desember 2021 lalu, sekarang berdasarkan dengan persetujuan Menteri Dalam Negeri Nomor 800/3440/OTDA tanggal 24 Mei tahun 2022 tentang persetujuan penyederhanaan struktur organisasi dan penyetaraan jabatan tahap dua di lingkungan Pemprov Sumbar.

“Pelantikan penyederhanaan jabatan struktural menjadi fungsional ini dilakukan agar terciptanya iklim birokrasi yang dinamis dan profesional, yang kita lihat selama ini sistem kerja tidak efektif karena panjangnya jalur birokrasi yang dilalui,” paparnya.

Buya juga menyebut selain memangkas panjangnya jalur birokrasi, penyederhanaan ini dilakukan untuk memudahkan para ASN melakukan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Ini semua harus menjadi semangat kita bersama dalam menciptakan iklim birokrasi yang lebih adaptif, inovatif, dan responsif,” tegasnya.

Lebih lanjut, Buya menilai selama ini banyak para pejabat yang mengira jika menjadi pejabat fungsional tidaklah menarik. Menurutnya, banyak keuntungan-keuntungan yang didapat ketika menjadi pejabat fungsional.

“Pejabat fungsional kini memiliki kesempatan yang sama dengan pejabat struktural. Lalu para pejabat fungsional ahli muda pun tetap memiliki peluang untuk mengisi jabatan administrator,” ungkapnya.

Buya juga menyebut keuntungan-keuntungan lain ketika menjadi pejabat fungsional, diantaranya memiliki peluang untuk mendapatkan pangkat dan golongan yang lebih tinggi, serta mendapat peluang pensiun di usia 60 tahun, hal tersebut juga berlaku pada fungsional jenjang madya.

Ia juga berharap para ASN yang baru dilantik melakukan perubahan dalam pola pikir dam pola kerja yang lebih profesional. Serta koordinasi dan integritas harus menjadi perhatian para ASN agar semangat dan kerjalasam akan tercapai dalam mewujudkan visi misi organisasi.

 

#Rn

DHARMASRAYA (Rangkiangnagari) - Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan melalui Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Lasmita membuka acara kegiatan Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2022. Acara ini juga dihadiri oleh istri Wakil Gubernur Sumatera Barat, Ny. Fitria Amalia Audy, Ketua TP PKK Dharmasraya, Ny. Dewi Sutan Riska, Kepala OPD, Camat dan undangan lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Pertemuan Nagari Koto Ranah Kecamatan Koto Besar, Senin, (30/05/22).

Dalam sambutannya, Lasmita mengucapkan terima kasih dan memberikan apreasiasi yang sangat besar kepada semua pihak. Khususnya kepada keluarga besar TP PKK Kabupaten Dharmasraya yang telah memfasilitasi kegiatan penilaian gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat. Dengan saling bekerjasama, berkoordinasi serta komunikasi yang baik dari seluruh unsur TP PKK kabupaten, kecamatan maupun nagari.

“Untuk itu, terus pupuk dan jalin kekompakkan yang telah berjalan, sehingga TP PKK Kabupaten Dharmasraya dapat berkiprah dan memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Dharmasraya,” ujar Bupati melalui Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM.

Tim penggerak PKK merupakan mitra kerja pemerintah yang menjadi ujung tombak dalam pembangunan dan memberdayakan masyarakat. PKK sebagai organisasi yang berhubungan langsung dengan keluarga, serta memiliki andil yang sangat besar dalam membina dan memaksimalkan anggota keluarga melalui para kadernya. Karena keluarga merupakan pondasi awal dan modal dasar pembangunan serta keluarga sebagai lingkungan social pertama dalam kehidupan manusia.

“Dari keluarga inilah, diharapkan dapat lahir generasi penerus bangsa yang dapat menerima dan meneruskan tongkat estafet pembangunan khususnya di Kabupaten Dharmasraya. Oleh karena itu, melalui pelaksanaan Lomba Gerakan PKK ini, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, kemampuan, motivasi dan peran serta Tim Penggerak PKK dan Kader dalam pemberdayaan dan pembinaan masyarakat de depannya,” katanya lagi.

Bahwa TP PKK beserta seluruh kader-kadernya bersama dengan Pemkab Dharmasraya beserta seluruh unsur masyarakat telah melakukan upaya-upaya untuk mewujudkan kehidupan keluarga yang lebih sejahterah. Dengan mendorong masyarakat untuk meningkatkan penghayatan terhadap Pancasila dan semangat gotong royong, mengembangkan keterampilan dan koperasi menciptakan ketahanan keluarga. Baik itu dari segi pangan, sandang, perumahan sehat layak huni, dan melestarikan lingkungan hidup. Serta mengupayakan kesehatan masyarakat.

“Semoga melalui gerakan PKK ini dapat terwujud keluarga sejahtera yang berkualitas dan mandiri. Dan diharapkan nantinya dapat memberikan semangat serta motivasi bagi kader PKK, agar terus memaksimalkan tugas serta fungsinya dalam upaya mensejahterakan dan memberdayakan keluarga.  Dan saya harap dengan penilaian ini dapat dijadikan sebagai momen untuk pembinaan, silaturahmi sekaligus mengevaluasi pelaksanaan program-program selama ini. Dan bukan hanya fokus kepada predikat juara, namun  yang diharapkan adalah realisasi dari 10 program PKK dalam kehidupan sehari-hari,” terangnya lagi.

Sedangkan Ketua TP PKK Dharmasraya mengucapkan terima kasih atas atensi yang luar biasa khususnya pengurus TP PKK Kabupaten Dharmasraya. Dan juga kepada Wali Nagari Koto Ranah selaku Ketua Pembina Tim Penggerak PKK Nagari, serta kepada Ketua TP PKK Nagari Koto Ranah serta pengurus juga kader yang telah bersungguh-sungguh dan berupaya sebaik mungkin dalam mempersiapkan lomba gerakan PKK tahun 2022 ini. 

“Penggerak PKK beserta kader-kadernya selama ini telah melakukan upaya-upaya untuk mewujudkan kehidupan keluarga yang lebih sejahtera. Dengan mendorong masyarakat untuk meningkatkan penghayan terhadap Pancasila dan semangat gotong royong, mengembangkan keterampilan dan koperasi, menciptakan ketahanan keluarga. Baik itu dari segi pangan, sandang dan perumahan sehat layak huni. Dan melestarikan lingkungan hidup serta mengupayakan kesehatan masyarakat. Sehingga memberikan nuansa yang berbeda dalam proses pembangunan di Kabupaten Dharmasraya,”  ujar Ketua Istri dari Ketua Apkasi Indonesia, Sutan Riska Tuanku Kerajaan.

Salah satu unsur penggerak pembangunan PKK dapat memadukan gerak langkah dalam menjalankan program-program pemberdayaan masyarakat melalui 10 program pokoknya. Dewi Sutan Riska yakin para kader PKK di Nagari Koto Ranah ini telah melakukan upaya-upaya terhadap pengembangan kehidupan keluarga menuju terwujudnya cita-cita bersama, yaitu kehidupan keluarga yang lebih sejahtera. 

“Besar harapan saya penilaian ini tidak hanya dijadikan untuk perlombaan semata, namun juga sebagai bagian dari pembinaan dan evaluasi serta motivasi untuk menumbuhkan semangat untuk terus berkarya. Secara ikhlas dan tuntas dengan bakti dan karya nyata, dengan terus mengembangkan kreatifitas untuk program pokok PKK yang selaras dengan garis kebijakan dan program-program pemerintah,”Tutup Pungkasnya (TM)

Dharmasraya (Rangkiangnagari) - Pagi Jum’at,  (27/05), suasana bahagia menyelimuti Rumah Dinas Bupati Dharmasraya. Sejumlah orang penting Dharmasraya, tanpa dikomando berkumpul secara bersama. 

Tampak hadir Dandim 0310/SSD, Letkol (Inf) Endik Hendra Sandi, Kalpolres Dharmasraya, AKBP Nurhadiansyah, Sekda , Adlisman, Pimpinan Bank Nagari Pulau Punjung, Reinaldo, sejumlah Kepala OPD, dan Wakil Bupati Periode 2016-2021, Amrizal Dt. Rajo Medan.

Usut punya usut, berkumpulnya sejumlah orang penting Dharmasraya itu, bermaksud memberi kejutan kepada sang tuan rumah, Bupati Dharmasraya. Yap, pada tanggal ini, tepat 33 Tahun yang lalu, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, dilahirkan ke dunia dari rahim sang bunda, Puti Jawanis. Artinya bupati muda asal Provinsi Sumatera Barat ini, berulangtahun pada hari ini.

Sebuah kue berwarna merah putih disiapkan sebagai perlambang pengabdian tiada lelah Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) itu kepada bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Atas perhatian seluruh Forkopimda dan staf di Pemerintah Kabupaten Dharmasraya, serta tokoh-tokoh tersebut pada momen hari lahir ini, tentu membuat Suami Dewi Lopita Sari ini merasa terharu dan bahagia. 

“Terimakasih, saya ucapkan kepada seluruh rekan-rekan, Forkopimda dan staf di Pemkab Dharmasraya, yang telah memberi pesta kejutan, walaupun kecil tapi bagi saya ini sangat berarti, yang menunjukkan bahwa kita saling terikat rasa persaudaraan dan mendukung satu sama lain”, ucap Sutan Riska.

Sekretaris Daerah Kabupaten Dharmasraya, Adlisman, memberi do’a khusus pada Hari Ulang Tahun pimpinannya yang ke 33 ini. Adlisman berharap dengan usia yang kian matang, Sutan Riska selalu dikaruniai kesehatan dan kekuatan dalam memimpin Dharmasraya.

Selain itu ia mendoakan semoga Sutan Riska juga diberi kesuksesan dalam pekerjaan dan kemulusan dalam karir.

“Barangkali masih ada hal-hal yang masih ingin beliau wujudkan, dalam kapasitas kami sebagai ASN, tentu dengan loyalitas tinggi kami akan bersama beliau untuk mensukseskannya”, tutup Adlisman. (TM)

Pasaman (Rangkiangnagari) - Rumah warga yang hanyut, segera kita bangun kembali melalui dana Baznas, dan bantuan bahan pangan untuk warga, sudah langsung didistribusikan sejak malam kejadian. Dan hari ini bantuan kembali disalurkan untuk para korban." 

Hal itu disampaikan Bupati Pasaman H. Benny Utama saat melakukan peninjauan tiga kampung terdampak musibah banjir Nagari Limo Koto, Kecamatan Bonjol, Senin (30/5). 

Daerah terparah dihantam banjir yang terjadi Jumat (27/5) malam, adalah Jorong Pandam, disusul Jorong Malayu dan Jorong Batu Badinding Utara (BBU). 

Sedikitnya 30-an hektar sawah warga gagal panen, puluhan rumah sempat terendam luapan air sungai setinggi hampir dua meter, dan sejumlah fasilitas umum jalan rusak dan terban. 

Pada titik lokasi hantaman luapan Sungai Aia Dareh di Jorong Pandam, rencananya akan dibangun tembok beton penahan arus.

"Sementara ini, guna mengantisipasi banjir susulan yang mungkin terjadi, akan Kita turunkan alat berat, untuk memindahkan batu-batu besar yang ada di sungai, ke titik hantaman air sungai ini," ujar bupati, saat berdiri di lokasi tersebut.

Pengakuan warga kepada bupati, air Sungai Batang Aia Dareh mulai meluap pada jumat malam, sekitar pukul 20.00 wib, menyusul hujan lebat dan angin kencang yang melanda sebagian besar wilayah Kabupaten Pasaman sejak sore harinya.

"Kami harus lari meninggalkan rumah, karena air sudah masuk deras menghantam rumah. Sekitar pukul sepuluh malam, rumah kami sudah hanyut, tinggal lantainya saja" tutur Suci (20 th) korban pemilik rumah, didampingi adik lelakinya, Yudis.

Ditambahkan warga setempat, sejumlah sepeda motor yang terparkir di depan rumah, sempat hanyut terseret arus sungai yang deras dan besar.

"Honda-honda itu bisa ditemukan lagi setelah air surut, namun kondisinya banyak yang rusak," tutur Uniang Linda, warga Pandam. 

Sementara itu, sejumlah perabotan rumah tangga berupa tempat tidur, kasur, kursi, meja dan lemari, serta  barang elektronik dan peralatan dapur banyak juga yang hanyut, dan sebagian ada yang hilang tersapu banjir setinggi hampir dua meter di kampung yang berada di bantaran Sungai  Batang Aia Dareh itu.

Untuk langkah penanganan sementara Bupati Benny Utama minta dibuatkan dapur umum, dan BPBD Pasaman diinstruksikan untuk menyalurkan beras dan bahan pangan lainnya.

"Stok beras kita cukup, sedangkan bahan pangan lainnya akan kita upayakan bisa terpenuhi," terang bupati, saat menyerahkan bantuan uang kepada Jorong Pandam, Akmal. 

Ditambahkan bupati, malam kejadian musibah banjir, BPBD Pasaman sudah diinstruksikan melakukan penanganan, serta menyalurkan bantuan dan menyiapkan tempat pengungsian di SD 13 Pandam. 

"Sudah. Jumat malam itu sudah disalurkan beras, selimut, tikar dan bahan makanan ke lokasi pengungsian," sebut bupati.

Untuk pembersihan lokasi dan rumah-rumah warga dari timbunan material lumpur, Pemkab Pasaman juga sudah menerjunkan "pasukan" damkar sejak pagi Sabtu (28/5).

"Ini sudah memasuki hari ka tiga, rumah-rumah yang terdampak banjir, termasuk lingkungan kampung ini sudah mulai bersih dari material lumpur," kata Bupati Benny Utama. 

Selain meninjau dapur umum darurat, Bupati Benny Utama juga mencek kesiapan posko kesehatan yang didirikan pada H+1 pasca bencana banjir Limo Koto. 

Dari laporan petugas pos kesehatan, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka. Sebagian warga hanya menderita demam dan gatal-gatal.

Dengan mengendarai sepeda motor, Bupati Benny Utama turut meninjau jalan yang terban tergerus longsor di Kejorongan Aia Abu.

Kepala OPD teknis yang turut mendampingi Bupati Pasaman ke Limo Koto, diminta untuk melakukan validasi data dampak kerugian, agar bisa dilakukan penanganan segera.

Data sementara dari pihak Nagari Limo Koto, tercatat 67 KK dan 100 ha sawah terdampak banjir Jumat malam. Tidak ada korban jiwa, namun sebagian warga terutama anak-anak, masih trauma.(tio).

JAKARTA (RangkiangNagari) – Thibaut Courtois dinobatkan sebagai pemain terbaik final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Stade de France di Saint-Denis, Paris, Minggu dini hari WIB.

Beberapa kali mementahkan peluang gol Liverpool termasuk dari duo bomber Mohamed Salah dan Sadio Mane, kiper timnas Belgia itu menjadi pahlawan yang menjaga gawang Madrid gagal dibobol The Reds.
Madrid sendiri memastikan gelar juara Eropa yang ke-14 setelah gol semata wayang Vinicius Junior pada menit ke-59 yang menyambut umpan silang Federico Valverde memastikan Los Blancos menang 1-0.

“Dia melakukan penyelamatan penting pada saat-saat kritis dalam babak pertama ketika Liverpool mendominasi dan penyelamatan luar biasa yang menggagalkan upaya Salah pada menit-menit terakhir,” kata panel UEFA Technical Observer dalam laman Liga Champions.
Menurut mantan gelandang Madrid, Sami Khedira, Courtois pantas dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga ini karena efektivitas dia menjadi faktor penentu dalam laga final ini.

Tapi Khedira angkat topi kepada Liverpool yang disebvtnya telah melewati musim yang luar biasa hebat dan menjadi tim yang lebih baik dalam laga final ini.

 

#Rn

JAKARTA (RangkiangNagari) – Gol semata wayang dari Vinicius Junior pada babak kedua dan penampilan cemerlang kiper Thibaut Courtois mengantarkan Real Madrid menjuarai Liga Champions untuk ke-14 kalinya setelah mengalahkan Liverpool dalam final di di Stade de France di Saint-Denis, Paris, Minggu dini hari WIB.

Dalam pertandingan final ke-17 Liga Championsnya yang melewati pencapaian AC Milan dan Bayern itu, Madrid tampil lebih inferior ketimbang Liverpool dan harus mengandalkan kiper mereka Thibaut Courtois yang mati-matian berjibaku menjaga gawangnya.
Peluang gol nyata pertama tercipta pada menit ke-16 ketika tendangan terusan dari Mohamed Salah usai menerima umpan dari sektor kanan lapangan yang dilepaskan Trent Alexander-Arnold ditepis oleh kiper Thibaut Courtois.

Satu dan dua menit kemudian Courtois kembali menyajikan penampilan luar biasa dalam menjaga gawang Madrid ketika mementahkan upaya Thiago Alcantara dan lagi-lagi peluang yang dibuat Salah setelah meneruskan umpan Sadio Mane.

Liverpool tak bosan menekan dan kembali Salah memaksa Courtois melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-34, sedangkan enam menit kemudian bek Eder Militao memblok tembakan Mane yang mengolah umpan Andy Robertson di kotak penalti Madrid.

Pada menit ke-44, Madrid sempat mengira telah mencetak gol ketika Karim Benzema menyarangkan gol dari jarak dekat menyusul kemelut di muka gawang Liverpool. Tetapi hakim garis menyatakan Benzema offside yang kemudian diperkuat oleh tinjauan VAR.
Babak pertama berakhir 0-0 ketika The Reds tampil dominan sepanjang babak ini khususnya Mane dan Salah, sekalipun Madrid juga sempat mengancam gawang Madrid meskipun tidak sebanyak Liverpool dengan mengandalkan Vinicius Junior.

Vinicius Junior pula yang akhirnya mengakhiri kebuntuan ketika pada menit ke-59 babak kedua dia mencetak gol setelah berlari kencang menyambut umpan silang Federico Valverde yang melewati hadangan para pemain The Reds, sementara Benzema membiarkan bola melewati dirinya untuk diterima Junior.

Pemain Brazil berusia 21 tahun itu dengan sentuhan pertamanya menjaringkan bola ke sisi kanan gawang Liverpool kendati ditempel oleh seorang pemain The Reds.

Liverpool kian bernafsu menyama kedudukan dan berulang kali mengancam gawang Madrid, namun penampilan super-gemilang dari Courtois dan juga barisan belakang Madrid.

Pada menit ke-64, Courtois kembali mementahkan upaya Salah yang jika berhasil bisa menjadi gol yang indah, namun kiper asal Belgia tengah dalam performa terbaiknya dengan menepis bola ke luar lapangan.

Lima menit kemudian Salah kembali memaksa Courtois membuat penyelamatan gemilang. Situasi duel antara Salah yang bernafsu membalaskan dendam atas kegagalan Liverpool dalam final Liga Champions beberapa tahun lalu, dan Courtois, terus berlanjut.

Pada menit ke-83, Courtois kembali melakukan penyelamatan yang sulit dipercaya bisa dilakukan seorang kiper ketika tendangan kaki kanan Salah yang meneruskan umpan Fabinho gagal menjadi gol karena satu tangan sang kiper menjauhkan bola dari gawang Madrid. Courtois sampai diselamati rekan-rekan satu timnya.

Liverpool terus menekan sampai lima menit tambahan babak kedua, tetapi mereka gagal mencetak gol. The Reds gagal menciptakan trebel, sedangkan Real Madrid memperbanyak trofi Liga Champions/Piala Eropa menjadi 14 piala.

 

#Rn

PAYAKUMBUH (RangkiangNagari) - Untuk mengimplementasikan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang pelayanan administrasi kependudukan di masyarakat, Dinas Kependudukan dan Pencacatan Sipil (Disdukcapil) Kota Payakumbuh gelar sosialisasi dan diskusi bersama Lurah dan LPM Nunang Dayabangun (NDB) yang mengajak Himpunan Bersatu Teguh (HBT) Kota Payakumbuh kerjasama dalam mengatasi administrasi kependudukan di Kelurahan NDB, Kamis (26/5).

Berlangsung di gedung serbaguna HBT jalan bandung 27, kelurahan NDB, Disdukcapil yang didampingi Lurah bersama LPM tersebut duduk bersama dengan Ketua beserta jajaran pengurus HBT guna membicarakan kendala dan permasalahan yang dirasakan oleh masyarakat dalam proses pengurusan administrasi kependudukan.

Diawal sambutannya Lurah NDB Ari Ashadi, ucapkan terima kasih kepada Kepala Didukcapil Wal Asri bersama Jajaran yang telah menyempatkan waktunya untuk hadir bersama dalam rangka memberikan pencerahan dan berbagi informasi kepada masyarakat tentang UU no 23/2006 tentang administrasi kependudukan.

Lebih lanjut, Ari sampaikan apresiasi atas penyambutan dari Ketua HBT Payakumbuh Thomas Wiryo Pranoto bersama jajaran pengurus yang hadir langsung untuk meluangkan waktu agar dapat bisa duduk bersama untuk membicarakan tentang kendala dalam melakukan pengurusan administrasi kependudukan selama ini yang masih terjadi.

Ketua HBT Thomas Arya atau akrab disapa Tua ko turut mengucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan sipil Kota Payakumbuh bersama Tim yang telah datang ke HBT untuk memberikan sosialisasi dan informasi tentang administrasi kependudukan sesuai dengan undang-undang nomor 23/2006.

“Tentu ucapan yang sama terhadap Lurah NDB bersama Ketua LPM NDB yang mana mereka ini selalu aktif dalam memfasilitasi terselenggaranya kegiatan di HBT ini, yang diantaranya kegiatan sosialisasi ini,” ucap Tua Ko Thomas Arya.

Tua ko Thomas Arya dan pengurus yang lain menyambut baik terselenggaranya acara sosialisasi yang digelar tersebut, masih banyak sekali informasi yang belum kami dapatkan beserta anggota yang lain khususnya berkaitan dengan administrasi kependudukan ini,” ucapnya lantang.

Menyambut atas apa yang disampaikan oleh Tua Ko, kepala Disdukcapil Wal Asri sebelum memaparkan materinya juga menyampaikan rasa terima kasih serta harunya kepada perhimpunan bersatu teguh Payakumbuh yang telah meluangkan waktu mengikuti acara yang dilaksanakan Disdukcapil.

“Sudah lama agenda ini kami rencanakan bersama Lurah dan LPM, akan tetapi baru hari ini bisa terlaksana,” kata Wal Asri bahagia.

Ditegaskan Wal Asri, sesuai peraturan perundang-undangan nomor 23 tahun 2006 yang mana bahwa dalam UU ini diatur mengenai hak dan kewajiban penduduk, kewenangan penyelenggara dan instansi pelaksana, pendaftaran penduduk, pencatatan sipil, data dan dokumen kependudukan, sistem informasi dan administrasi kependudukan, perlindungan data pribadi penduduk, sanksi administratif dan sanksi pidana terkait administrasi.

Ia berharap informasi yang disampaikan nanti dapat menjadi perhatian bersama dan bisa mengurangi keragu-raguan masyarakat dalam melakukan proses pengurusan administrasi kependudukan.

Sementara itu, Ketua LPM NDB Fahman Rizal Lubis sambut baik dengan terselenggaranya acara sosialisasi di HBT, memang dalam perencanaannya sudah lama rencana sosialisasi ini akan diselenggarakan seperti yang di sampaikan oleh Kadis Dukcapil Wal Asri kepada kami (Lurah dan LPM),” ucap Fahman.

Tidak lupa, Ketua LPM turut sampaikan terima kasih kepada Tua Ko Thomas dan jajaran pengurus yang mana dalam hal ini langsung menanggapi atas koordinasi bersama dalam akan digelarnya kegiatan sosialisasi administrasi kependudukan beberapa hari yang lalu, mudah-mudahan informasi yang diberikan oleh Disdukcapil ini akan dapat membantu masyarakat dalam melengkapi kekurangan berkaitan dengan administrasi kependudukan,” tukas Ketua LPM NDB Fahman Rizal.

Salah seorang pengurus HBT (Vera) yang juga sebagai peserta dalam sosialisasi tersebut menyampaikan kendala dan permasalahannya dalam melakukan pengurusan administrasi kependudukan, iya, saya akhirnya paham dan mengerti kendala yang saya hadapi selama ini setelah dijawab langsung dengan jelas oleh narasumber dari Disdukcapil Kota Payakumbuh,” ungkapnya bahagia.

Atas penjelasan dan informasi yang didapatkannya bersama seluruh peserta sosialisasi, Vera mengucapkan terima kasih kepada Lurah serta LPM yang telah menghadirkan narasumber dari Disdukcapil untuk berbagi informasi berkaitan dengan administrasi kependudukan.

Dirinya mengakui, dikarenakan kami belum begitu memahami tentang alur pelayanan serta proses kepengurusan administrasi kependudukan ini, sehingga masih terdapat beberapa kerabat saya yang belum lengkap secara administratif kependudukan,” tukasnya mengakhiri.

 

#Rn

PAYAKUMBUH (RangkiangNagari) - Para wakil rakyat di Kota Payakumbuh menyampaikan apresiasi atas capaian Pemerintah Kota Payakumbuh yang bisa mempertahankan penghargaan berupa penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas pengelolaan keuangan daerah.

Hal itu disampaikan oleh 7 Fraksi melalui juru bicaranya dalam rapat paripurna Penyampaian Pemandangan Umum Fraksi Atas Nota Penjelasan Wali Kota Payakumbuh Terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun 2021 di kantor DPRD, Jumat (27/5).

“Apresiasi juga kami sampaikan atas capaian Pemerintah Kota Payakumbuh mempertahankan penghargaan berupa penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas pengelolaan keuangan daerah,” kata Heri Iswandi, juru bicara Fraksi PKS.

Senada, Juru Bicara Fraksi Gerindra Mawi Etek Arianto turut menyampaikan pihaknya menghargai upaya yang dilaksanakan Pemerintah Kota Payakumbuh dalam menyusun Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kota Payakumbuh Tahun 2021 sesuai dengan waktu dan ketentuan yang berlaku, sehingga dengan adanya laporan ini dapat menjadi pendorong bagi pemerintah daerah untuk peningkatan kinerja yang lebih optimal.

“Demikian halnya penilaian oleh BPK Sumatera Barat dalam bentuk Opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) yang telah delapan kali berturut-turut di raih, Fraksi Partai Gerindra sangat mengapresiasi dan patut kita syukuri dan diharapkan menjadi penyemangat seluruh unsur/komponen penyelenggara negara di lingkungan Kota Payakumbuh untuk melakukan peningkatan kinerja yang lebih akuntable, transparan, bertanggung jawab, professional dan bebas KKN,” kata Mawi.

Sementara itu, mewakili Wali Kota Riza Falepi, Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh Rida Ananda membalas dengan turut menyampaikan apresiasi kepada para wakil rakyat yang telah bersinergi dengan baik dengan Pemko Payakumbuh menjalankan pemerintahan yang baik guna memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Apresiasi dari DPRD ini sangat kami hargai sekali, dan kami tentunya akan terus mempertahankan prediket meraih Opini WTP pada tahun-tahun berikutnya. Tanpa DPRD, tentu kami tak bisa jalan sendiri menjalankan pemerintahan,” kata Sekda didampingi kepada BKD Syafwal.

 

#Rn

Solok (Rangkiangnagari) - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Solok menggandeng instansi TNI,Polri,KPU,PWI ,Pol PP ,dan rektor Perguruan Tinggi UMMY dan STAI serta undangan lain dalam rangka Rapat Koordinasi penyelenggaraan penyelesaian sengketa proses Pemilu.

Rakor tersebut di laksanakan di kantor Bawaslu Kota Solok dan yang menjadi narasumber adalah  Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Barat dan juga selaku Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Alni SH.MKn

Rakor dibuka secara resmi oleh Ketua Bawaslu Kota Solok Triati yang di hadiri oleh Pimpinan Bawaslu kota Solok rafiqul amin , Budi Santosa Dandim 0309,Ketua STAIN Kota Solok,Ketua KPU Kota Solok Susi Kartika Wati, Ketua PWI Kota Solok ,Kapolres Solok Kota di wakili oleh KBO Reskrim, Satpol PP.

Dalam sambutannya ketua Bawaslu Kota Solok Triati  menyampaikan KEGIATAN ini adalah bahagian dari tugas bahwa penyelesaian sengketa adalah bahagian yang tidak lepas dari pengawas pemilu yang dalam waktu 2 tahun tidak akan lama lagi.oleh karnanya kita akan menegaskan dimana hak hak masyarakat harus di berikan oleh karenanya kita bersama sama agar dapat memberikan pemahaman dan pengawasan pada masyarakat.

Juga di sampaikan bahwa penyelesaian sengketa proses pemilu di selesaikan oleh Bawaslu, dalam hal ini Bawaslu di berikan amanah oleh undang undang untuk menyelesaikan sengketa pemilu . Di harapkan pada kita semua untuk dapat mensosialisasikan hal ini di tengah tengah masyarakat karna penting untuk pemilu 2024..ujarnya.

Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Alni SH.MKn Bawaslu Propinsi Sumatra Barat menyampaikan bahwa sesuai dengan jadwal pemilu yang akan di laksanakan pada tahun 2024 masih menggunakan aturan yang lama , yang sama sewaktu pelaksanaan pemilu kada dan legislatif kemaren, yang mana tahapan pemilu di lakukan 18 bulan sebelum pemilihan .dan sengketa yang terjadi saat tahapan pemilu satu satunya yang bisa menyelesaikan adalah Bawaslu.

Dan Sepanjang pengaturan sengketa di 2017pada pemilu 2019 sampai 2024 regulasi belum ada perencanaan berubah dan tetap saja yang kita pakai UU no 7 tahun 2017 secara regulasi dan pengaturan pengaturan tahapannya tidak ada yang berubah. 

ALNI SH.MKn juga menyampaikan bahwa Sengketa beda dengan pelanggaran, Berkaitan dengan masalah ini harus ada kontetasnsinya ada keputusan dari penyelenggara  teknis yaitu KPU.keputusan penyelenggara KPU ada kerugian dari peserta.

Pemilu calon presiden dan wakil, gubernur dan wakil, walikota bupati, KPU boleh mengeluarkan keputusan dan berita acara yang momentum mengakibatkan kerugian pada peserta.

di jelaskan oleh Alni adapun Waktu sengketa biasanya akan terjadi di beberapa tahapan yang potensinya tinggi yang pertama pada tahapan penetapan peserta pemilu .calon mendaftar 18 bulan sebelum pemungutan suara sekitar bulan Agustus dan KPU melakukan verifikasi berkas dan baru ada penetapan peserta pemilu pada bulan desember.

Sementara tahapan yang Kedua proses pencalonan yaitu pada tahun 2023.data sengketa tahun 2018 ada 2 partai, Kelengkapan dokumen menjadi bahagian administrasi pada bakal calon.

Potensi ada kerugian peserta pemilu sekaitan dengan permasalahan, Alasan terbesar pada bakal calon biasanya berkaitan dengan rentang waktu .seperti surat kesehatan,SKCK, atau surat keterangan dari pengadilan .

Dan tahapan yang lainnya yaitu laporan dana kampanye. Berkaitan dengan sengketa proses. Seperti halnya sengketa peserta pemilu dengan penyelenggara .dan ada juga peserta pemilu dengan peserta pemilu .

Ada perbuatan peserta pemilu dengan peserta yang lain misal alat peraga kampanye yang sekaitan dengan pelaksanaan kampanye.pertemuan terbatas dan tatap muka.Sengketa ini berpotensi terjadi gangguan keamanan.

Putusan sengketa bersifat ingkrah hanya di miliki oleh bawaslu.ini apa artinya UU sudah menegaskan konskekwensi adalah lembaga peradilan.

Apakah ada upaya hukum .tetap ada tapi tiga hal yaitu putusan penetapan pelaksanaan, penetapan calon dan penetapan calon DI PTUN.

TAHAPAN PEMILU akan masuk pada bulan Juni besok .kewenangan kita akan timbul setelah ada tahapan.dan pencegahan penaganan dan penyelesaian sengketa.jelasnya.

Rafiqul amin Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa dalam sambutannya menyampaikan penyelesaian sengketa yang telah di laksanakan di kota Solok ada dua permohonan yang di ajukan oleh peserta pemilu dari partai PKB dan psi .

Dari kedua permohonan tersebut tidak tercapai mediasi dan lanjut pada tahap ajukasi.PKB di kabulkan seluruhnya dan osi di kabulkan sebagian.

Pada tahap penyelesaian sengketa berjalan baik, Dan ketika pemilu 2024 hal hal yang tidak kita inginkan tidak terjadi..

Budi Santosa koordinator Divisi Pengawasan , Humas dan Hubas Bawaslu Kota Solok menyampaikan Pengawasan Pilkada butuh partisipasi tinggi masyarakat. Salah satunya peran dari kita semua 

“Tujuannya mengajak masyarakat luas mengawasi jalannya Pemilu 2024. Termasuk berupaya mencegah dan melaporkan bila terjadi perlanggaran Pilkada ke Bawaslu atau Panwaslu di tingkat kecamatan

Salah satu potensi pelanggaran terhadap tahapan kampanye yang dilakukan di tempat yang dilarang. Seperti kampanye di rumah-rumah ibadah dan tempat umum lainnya

Budi Santosa menambahkan, fungsi pengawasan memang menjadi tanggungjawabnya Bawaslu. Namun secara prinsip, demi terselenggaranya Pemilu aman dan berintegritas menjadi tanggungjawab semua pihak.

Selain itu ia juga  mengatakan banyak potensi pelanggaran pada tahapan kampanye maupun pemungutan dan penghitungan suara.

Sejumlah potensi pelanggaran kampanye meliputi ASN tidak netral, politik uang, menggunakan fasilitas pemerintah, kampanye di tempat yang dilarang atau di luar jadwal.

Melalui sosialisasi diharapkan kita semua dapat membangun komitmen bersama untuk proaktif menjaga pemilu damai anti hoaks dan anti money politik.(Rn)

DHARMASRAYA (RangkiangNagari) – Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan melalui Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Lasmita membuka acara kegiatan Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2022. Acara ini juga dihadiri oleh istri Wakil Gubernur Sumatera Barat, Ny. Fitria Amalia Audy, Ketua TP PKK Dharmasraya, Ny. Dewi Sutan Riska, Kepala OPD, Camat dan undangan lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Pertemuan Nagari Koto Ranah Kecamatan Koto Besar, Senin, (30/05/22).
Dalam sambutannya, Lasmita mengucapkan terima kasih dan memberikan apreasiasi yang sangat besar kepada semua pihak. Khususnya kepada keluarga besar TP PKK Kabupaten Dharmasraya yang telah memfasilitasi kegiatan penilaian gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat. Dengan saling bekerjasama, berkoordinasi serta komunikasi yang baik dari seluruh unsur TP PKK kabupaten, kecamatan maupun nagari.
“Untuk itu, terus pupuk dan jalin kekompakkan yang telah berjalan, sehingga TP PKK Kabupaten Dharmasraya dapat berkiprah dan memberikan yang terbaik
 bagi Kabupaten Dharmasraya,” ujar Bupati melalui Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM.
Tim penggerak PKK merupakan mitra kerja pemerintah yang menjadi ujung tombak dalam pembangunan dan memberdayakan masyarakat. PKK sebagai organisasi yang berhubungan langsung dengan keluarga, serta memiliki andil yang sangat besar dalam membina dan memaksimalkan anggota keluarga melalui para kadernya. Karena keluarga merupakan pondasi awal dan modal dasar pembangunan serta keluarga sebagai lingkungan social pertama dalam kehidupan manusia.
“Dari keluarga inilah, diharapkan dapat lahir generasi penerus bangsa yang dapat menerima dan meneruskan tongkat estafet pembangunan khususnya di Kabupaten Dharmasraya. Oleh karena itu, melalui pelaksanaan Lomba Gerakan PKK ini, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, kemampuan, motivasi dan peran serta Tim Penggerak PKK dan Kader dalam pemberdayaan dan pembinaan masyarakat de depannya,” katanya lagi.
Bahwa TP PKK beserta seluruh kader-kadernya bersama dengan Pemkab Dharmasraya beserta seluruh unsur masyarakat telah melakukan upaya-upaya untuk mewujudkan kehidupan keluarga yang lebih sejahterah. Dengan mendorong masyarakat untuk meningkatkan penghayatan terhadap Pancasila dan semangat gotong royong, mengembangkan keterampilan dan koperasi menciptakan ketahanan keluarga. Baik itu dari segi pangan, sandang, perumahan sehat layak huni, dan melestarikan lingkungan hidup. Serta mengupayakan kesehatan masyarakat.
“Semoga melalui gerakan PKK ini dapat terwujud keluarga sejahtera yang berkualitas dan mandiri. Dan diharapkan nantinya dapat memberikan semangat serta motivasi bagi kader PKK, agar terus memaksimalkan tugas serta fungsinya dalam upaya mensejahterakan dan memberdayakan keluarga.  Dan saya harap dengan penilaian ini dapat dijadikan sebagai momen untuk pembinaan, silaturahmi sekaligus mengevaluasi pelaksanaan program-program selama ini. Dan bukan hanya fokus kepada predikat juara, namun  yang diharapkan adalah realisasi dari 10 program PKK dalam kehidupan sehari-hari,” terangnya lagi.
Sedangkan Ketua TP PKK Dharmasraya mengucapkan terima kasih atas atensi yang luar biasa khususnya pengurus TP PKK Kabupaten Dharmasraya. Dan juga kepada Wali Nagari Koto Ranah selaku Ketua Pembina Tim Penggerak PKK Nagari, serta kepada Ketua TP PKK Nagari Koto Ranah serta pengurus juga kader yang telah bersungguh-sungguh dan berupaya sebaik mungkin dalam mempersiapkan lomba gerakan PKK tahun 2022 ini.
“Penggerak PKK beserta kader-kadernya selama ini telah melakukan upaya-upaya untuk mewujudkan kehidupan keluarga yang lebih sejahtera. Dengan mendorong masyarakat untuk meningkatkan penghayan terhadap Pancasila dan semangat gotong royong, mengembangkan keterampilan dan koperasi, menciptakan ketahanan keluarga. Baik itu dari segi pangan, sandang dan perumahan sehat layak huni. Dan melestarikan lingkungan hidup serta mengupayakan kesehatan masyarakat. Sehingga memberikan nuansa yang berbeda dalam proses pembangunan di Kabupaten Dharmasraya,”  ujar Ketua Istri dari Ketua Apkasi Indonesia, Sutan Riska Tuanku Kerajaan.
Salah satu unsur penggerak pembangunan PKK dapat memadukan gerak langkah dalam menjalankan program-program pemberdayaan masyarakat melalui 10 program pokoknya. Dewi Sutan Riska yakin para kader PKK di Nagari Koto Ranah ini telah melakukan upaya-upaya terhadap pengembangan kehidupan keluarga menuju terwujudnya cita-cita bersama, yaitu kehidupan keluarga yang lebih sejahtera.
“Besar harapan saya penilaian ini tidak hanya dijadikan untuk perlombaan semata, namun juga sebagai bagian dari pembinaan dan evaluasi serta motivasi untuk menumbuhkan semangat untuk terus berkarya. Secara ikhlas dan tuntas dengan bakti dan karya nyata, dengan terus mengembangkan kreatifitas untuk program pokok PKK yang selaras dengan garis kebijakan dan program-program pemerintah,” pungkasnya,

 

#Rn

Pasaman (Rangkiangnagari) - Halal bi halal, Mubes, sekaligus pelantikan Ikatan Keluarga Pasaman dan Pasaman Barat Provinsi Riau, periode 2022 - 2027 berlangsung meriah di Hall Hotel Grand Suka Kota Pekan Baru, pada Minggu (29/5) siang tadi.

Sedikitnya dua kepala daerah Provinsi, masing-masing Wakil Gubernur Sumatera Barat DR. Audy Joinaldi dan Gubernur Riau di wakili Asisten Setdaprov, serta dua bupati dan satu walikota yakni Bupati Pasaman H. Benny Utama, Bupati Pasaman Barat H. Hamsuardi dan Walikota Pekan Baru, hadir berbaur bersama masyarakat Perantau Pasaman Riau, di lokasi acara jalan Arengka Pekan Baru.

"Saya bangga, keluarga Pasaman dan Pasaman Barat di Riau tetap satu, sesuai dengan esensi pemekaran Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat," ujar Bupati Pasaman Benny Utama, mengawali sambutannya.

Haji Benny menceritakan, pemekaran Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat terjadi dimasa jabatanya sebagai wakil Bupati Pasaman periode 2000 - 2005, dan pemekaran itu resmi terjadi pada tahun 2004 lalu.

"Sesuai konsep awalnya, yang mekar hanyalah administrasi pemerintahan saja, sedangkan kekerabatan masyarakatnya tetap satu. Jadi tepat sekali jika pengurus ikatan keluarga Pasaman - Pasaman Barat tetap satu dalam wadah Organisasi Ikatan Keluarga Pasaman - Pasaman Barat di Riau," ujarnya.

Kepada Gubernur Riau dan Walikota Pekan Baru, Bupati Pasaman titip warga Pasaman dan Pasaman Barat yang ada di Riau.

"Orang Pasaman dan Pasaman Barat itu baik-baik dan pekerja keras," kata Bupati Benny Utama.

Sempat disosialisasikan program prioritas pembangunan Pasaman 2021 - 2025. Diantaranya pembukaan akses jalan Bonjol - Suliki, jalan Rao - Rokan Hulu Riau, dan pembangunan jalan tembus ke daerah-daerah tetangga

"Dari Rao ke Pekan Baru yang selama ini berjarak tempuh 8 jam melaui Bukit Tinggi dan Payakumbuh, namun sekarang lebih pendek terpotong hingga 4 jam perjalanan, melewati Kecamatan Mapattunggul terus ke Rokan Hulu Riau," jelasnya.

"Saya mohon kepada Pak Gubernur Riau melalui Asisten III Pak Ismet, untuk mendorong percepatan pembangunan jalan tembus Rokan Hulu batas Pasaman," harap Haji Benny.

Sementara itu, usai melantik pengurus IKP-PBR masa bhakti 2022-2027, Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldi dalam pidatonya menjelaskan tentang upaya penanganan dampak bencana Gempa bumi Pasaman - Pasaman Barat,

"Baru-baru ini Saya bertemu salah seorang deputi BNPB dan mengkoordinasikan masalah pembangunan dan rehabilitasi rumah yang rusak terdampak gempa bumi Pasaman - Pasaman Barat.  Dikatakan bahwa pembangunan rumah yang rusak berat akan segera dilakukan pihak BNPB," ungkap Audy.

Dalam kapasitas sebagai Ketua Tim pembangunan jalan Tol Sumatera Barat, Wagub Audy sempat mengungkap tentang progres proyek nasional itu, yang kini telah banyak mengalami kemajuan, terutama masalah pembebasan lahan. 

"Banyak pihak yang Ikut 'bermain' di kasus pembebasan lahan jalan tol Sumbar ini, sehingga penyelesaianya memakan waktu cukup lama. Dan kita berharap, dengan selesainya masalah lahan, pihak kontrakror PT Waskita Karya sudah bisa melanjutkan pekerjaanya," harap Audy.

Kepada warga Riau asal Pasaman dan Pasaman Barat, dipesankan Wagub  untuk senaniaasa menjaga kekompakan dan saling membantu, termasuk dengan paguyuban daerah asal Sumbar lainnya.

Ikut memberikan sambutan Gubernur Riau diwakili Asisten Administrasi Umum yang mengungkap bahwa pejabat Pemprov Riau cukup banyak berasal dari Pasaman maupun Sumando Rang Pasaman. 

Sedangkan Bupati Pasbar H. Hamsuardi turut mensosialisasikan program pembangunan strategis yang tengah digeber Pemkab Pasaman Barat tahun ini, meliputi Bidang Pendidikan dan akses transportasi.

Dari pihak penyelenggara, Darmansyah yang juga mantan Ketua IKP-PBR, menyebut bahwa warga Pasaman - Pasbar di Riau saat ini berjumlah 300 ribu. Kebanyakan bekerja sebagai pedagang, namun tak sedikit pula PNS, Polisi, Tentara, Sopir dan usaha jasa lainnya.

Acara berlangsung hingga jelang dzuhur, dan dihadir Wagub Sumbar, Gubernur Riau, anggota DPRD Provinsi Riau Ny. Jefri Nur, Pj. Walikota Pekan Baru, Bupati Pasaman dan Bupati Pasaman Barat, dan turut hadir para Ketua Ikatan Keluarga (Ika) daerah asal Sumbar, seperti Ketua PKDP, Ika Solok, Ika Tanah Datar, Oka SAS, serta ketua paguyuban kabupaten/kota yang ada di Riau.

Sementara dibeberapa meja tamu yang disediakan, tampak sejumlah kepala OPD Pemkab Pasaman yang Ikut rombongan bupati, asik bercengkrama dengan sanak saudara mereka yang berdomisili di Riau.

Acara dari pagi hingga masuk waktu dzuhur itu, ditutup dengan atraksi kesenian daerah yang dibawakan mahasiswa Pasaman yang berkuliah di Pekan Baru.(tio).

Payakumbuh (Rangkiangnagari) - Sebelum menyampaikan Pemandangan Umum Fraksi, Anggota DPRD Kota Payakumbuh Edward DF yang menjadi Juru Bicara Fraksi PPP mengajak hadirin sidang Paripurna membacakan Al-Fatihah untuk dua tokoh Sumatera Barat yang meninggal dunia, Jumat (27/5).

Kedua tokoh yang wafat tersebut adalah Fahmi Idris,  Mantan Menteri Tenaga Kerja RI yang meninggal beberapa hari lalu. Kedua ada Buya Prof. Dr. H. Ahmad Syafii Maarif mantan Ketua PP Muhammadiyah dan Staf Khusus Kepresidenan yang meninggal pada Jumat (27/5) pagi.

Menurut Anggota DPRD Edward DF, ajakan itu merupakan bentuk penghargaan kepada dua tokoh besar yang telah berjasa bagi bangsa dan negara.

"Semoga kedua almarhum diberikan tempat yang terbaik di sisi Allah SWT," ujar politisi Partai Persatuan Pembangunan itu. (Rn)

Payakumbuh (Rangkiangnagari) - Wali Kota Riza Falepi membuka gelaran Lemkari Open Bintang Copa Cup Piala Wali Kota Payakumbuh Tahun 2022 di Gedung Olah Raga Kawasan Wisata Batang Agam, Jumat (27/5).

Pada pembukaan itu turut hadir Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Payakumbuh Desmon Corina, Sekdis Delni Putra, Ketua Pengcab Lemkari Kota Payakumbuh YK. Dt. Patiah Baringek, Ketua Panitia Ipda Faisal, juga tampak Ketua Pengprov Lemkari Sumbar, Ketua Pengcab Lemkari Kabupaten Limapuluh Kota 

Dalam sambutannya Wali Kota Riza Falepi yang merupakan pembina Lembaga Karate-do Indonesia (Lemkari) Kota Payakumbuh berharap masyarakatnya bisa hidup sehat dengan sering meluangkan waktu berolahraga, makanya Dia banyak membangun sarana dan prasarana olahraga guna mendukung hal tersebut.

Di samping itu, wali kota dua periode itu mengatakan  Kota Payakumbuh memiliki potensi SDM yang mumpuni untuk bersaing di kancah yang lebih tinggi, hanya saja selama ini belum terfasilitasi.

"Kalau saya ingin dari Kota Payakumbuh ada atlet untuk PON, kalau bisa Olimpiade, sehingga nama daerah kita harum di mata dunia," kata Riza.

Riza berpesan selama pelaksanaan iven ini di Payakumbuh, panitia penyelenggara bisa menjadi tuan rumah yang baik bagi tamu yang datang dari luar daerah. 

"Keramahtamahan itu penting, apalagi kalau orang berwisata ke tempat kita," ujarnya.

Sementara itu, dari keterangan Ketua Panitia Ipda Faisal menyampaikan kejuaraan karate "Bintang Kopa ll" memperebutkan piala Wali Kota Payakumbuh ini digelar oleh Perguruan Lemkari Bintang Kopa yang dilaksanakan dari Kamis hingga Minggu, 27 hingga 29 Mei 2022.

"Pertandingan ini diikuti oleh beberapa perguruan Lemkari, yang berasal dari Sumatera Barat dan Riau, dengan jumlah atlit sebanyak 270 orang. Kejuaraan karate ini di samping mencari bibit/atlit karateka yang potensial sekaligus sebagai ajang silaturahmi antar perguruan Lemkari," ujarnya. (Rn)

Pasaman (Rangkiangnagari) - Tim Opsnal Reskrim Polres Pasaman meringkus, dua orang pelaku judi togel (Toto gelap) online masing - masing berinisial AM (50) dan AD (60) di Jorong  Sentosa Nagari Padang Gelugur Kecamatan Padang Gelugur Kabupaten Pasaman, Rabu 25 Mei 2022.

Dua orang pelaku judi togel online tersebut warga Boncah  Poran RT 16 RW 008 Desa Babussalam Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau dan Kampung Pasir 01 Jorong. Sentosa Nagari Padang Gelugur Kecamatan Padang Gelugur Kabupaten Pasaman

"Benar,Tim Opsnal Polres Pasaman menangkap dua orang pelaku judi togel online di dua tempat berbeda, pelaku AM (50) ditangkap di warung Elma wati  di Pasar Inpres Tapus dan AD (60) di warung miliknya  sendiri yang beralamat Kampung Pasir I Nagari Padang Gelugur Kecamatan Padang Gelugur," ujar Kasat Reskrim, AKP Rony AZ .SH.MH, Jumat (27/5/2022).

Kasat Reskrim Polres Pasaman menerangkan penangkapan kedua pelaku, berawal tim yang dipimpin memperoleh informasi dari masyarakat bahwa maraknya perjudian jenis Togel Online di wilayah  Jorong Sentosa Nagari Padang Gelugur Kecamatan Padang Gelugur

Kemudian tim  bergerak ke lokasi dan melakukan penyelidikan, maka berhasil mengamankan pelaku AM (50)  di sebuah warung, serta turut di amankan barang bukti satu unit HP merk Vivo 212 warna biru, 1 (satu) buah buku mimpi merk Joyo Boyo, 1 (satu) buah pena merk Kingsman, 1 (satu) lembar angka keluaran Hongkong, Sidney dan Singapore dan uang sejumlah Rp. 1.055.000,- ( satu juta lima puluh lima ribu rupiah)

Selanjutnya tim kembali melakukan penyelidikan ke Kampung Pasir Tapus  , kembali tim opsnal Sat Reskrim Polres Pasaman mengamankan seorang lagi pelaku AD (60) di warungnya sendiri

Menurut pengakuan pelaku AD pada petugas, Ia  telah melakukan perjudian jenis togel online dengan cara membuka situs MANGGA TOTO dengan menggunakan Handphone merk Samsung J7 warna hitam miliknya  dan uang rupiah sebagai taruhannya.

Terakhir Kasat Reskrim Polres Pasaman,AKP Rony AZ .SH.MH mengatakan dari tangan pelaku  AD (60) di aman barang bukti berupa 1 (satu) unit HP merek Samsung J7 merek Samsung warna hitam, 1 (satu) buah buku merk Paperlune untuk catatan pemasangan nomor, 1 (satu) buah pena merk Kingsman, 3 (tiga) lembar kertas angka keluaran Hongkong, Sidney dan Singapore dan uang sejumlah Rp. 546.000,- ( lima ratus empat puluh enam ribu rupiah). (Tio).

Payakumbuh (Rangkiangnagari) - Kegiatan Pemilihan Pemuda Pelopor merupakan program rutin tahunan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia dengan melibatkan propinsi dan Kabupaten / kota yang bertujuan memberikan pengakuan dan penghargaan terhadap pemuda atas prestasi dan kontribusi yang luar biasa untuk kemajuan masyarakat.

Bertempat di ruang pertemuan kantor bersama Bukik Sibaluik, Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kota Payakumbuh sambut kedatangan rombongan dari Dinas Pemuda dan Olahraga Propinsi Sumatera Barat bersama tim penilai guna melakukan fact finding seleksi pemuda pelopor tingkat propinsi sumatera barat untuk Kota Payakumbuh, Jumat (27/5).

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Asisten I bidang pemerintahan dan kesra Dafrul Pasi, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Propinsi Sumatera Barat yang diwakili Kabid Pengembangan Pemuda Ibu Gusti Anola bersama tim, Kelala Disparpora Kota Payakumbuh Desmon Corina, Kepala bidang pemuda Afrizon Nasri, JF Subkoordinator Pemuda/Kasi Pemuda Yolanda Apripeli.

Asisten I Dafrul Pasi diawal sambutannya mengatakan jika dalam pemilihan pemuda pelopor merupakan bentuk pengakuan dan penghargaan pemerintah terhadap pemuda Indonesia atas prestasi dan kontribusi untuk kemajuan masyarakat di bidang kewirausahaan, pendidikan, teknologi tepat guna, seni budaya dan pariwisata serta kebaharian/kelautan. Diharapkan dengan penghargaan ini maka mereka akan inspirasi dan motivasi bagi pemuda lainnya.


“pemikiran dan ide ide kreatif yang kemudian menjadi karya atau kerja nyata yang kemudian dikerjakan secara konsisten sehingga memberi nilai atau manfaat bagi masyarakat,” ujar Daf sapaan akrab Asisten I Walikota tersebut.

Melihat kondisi bangsa saat ini, kepeloporan pemuda sangat diperlukan untuk dapat melakukan terobosan bagi upaya mengatasi masalahmasalah yang dihadapi. Secara lebih spesifik kepeloporan pemuda sejatinya merupakan wahana memecahkan pelbagai masalah terkait dengan penguatan nation and character building dan mengatasi masalah sosial kepemudaan lainnya. Di sinilah pemuda diharapkan tampil sebagai garda terdepan untuk memberikankontribusi efektif, kreatif dan inovatif,” lanjutnya.

Menurut Asisten I itu, guna mendorong munculnya para pemuda yang memiliki jiwa kepeloporan maka pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga memberikan penghargaan kepada para pemuda yang telah menunjukkan semangat dalam mengembangkan potensi diri, merintis jalan, melakukan terobosan, menjawab tantangan dan memberikan jalan keluar atas pelbagai masalah.

Sementara itu, Kabid Pengembangan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga Propinsi Sumatera Barat Gusti Anola yang juga merupakan ketua tim penilai pada fact finding seleksi pemuda pelopor sampaikan harapannya kepada pemuda yang mewakili kota Payakumbuh ini nantinya.

“Para pemuda terpilih ini diharapkan agar dapat menjadi penggerak ekonomi kreatif di lingkungan tempat tinggal masing-masing. Jangan hanya berpikir dalam bentuk ide abstrak, yang susah diwujudkan,” ungkap Gusti.

Dilanjutkannya, pemuda harus melihat tantangan dan potensi yang kongkrit sehingga pergerakannya didasarkan atas gagasan yang solutif dan menawarkan jalan keluar, untuk mengembangkan dan memberi kemanfaatan di lingkungan sosial," imbuhnya melanjutkan.

“Kami sebagai salah seorang tim penilai pemilihan pemuda pelopor kota Payakumbuh berharap para pemuda pelopor yang terpilih dapat mendorong para pemuda agar lebih produktif, inovatif dan kreatif," tukasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Disparpora Kota Payakumbuh Desmon Corina juga berharap Kota Payakumbuh dapat mengulang prestasinya kembali untuk kegiatan pemuda pelopor, kalau tidak 1 orang ke Nasional, ke empat orangnya juga boleh,” ungkapnya semangat.

Desmon sampaikan bahwa dari 5 bidang yang ada, terdapat 4 bidang yang diikuti oleh peserta dari kota Payakumbuh :

1. Bidang Pendidikan diikuti oleh Tareg Albana, Lc,

2. Bidang Pengelolaan SDA, Lingkungan dan pariwisata diikuti oleh Fadhilul Qosasi,

3. Bidang Pangan diikuti oleh M. Fauzan, dan

4. Bidang Inovasi Teknologi diikuti oleh M. Ikhsan.

Diawal kedatangan tim penilai dari Dinas Pemuda dan Olahraga Propinsi Sumatera Barat, Disparpora Kota Payakumbuh menyuguhkan penampilan tari galombang dari Sanggar Intan Bakarang yang merupakan binaan dari Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Payakumbuh.

Dalam kegiatan Fact Finding tersebut terlihat juga hadir Camat Lamposi Tigo Nagori Diki Engla beserta jajaran untuk memberikan dukungan terhadap 2 orang pemuda pelopor yang berasal dari Kecamatan Lamposi Tigo Nagori yakni dari bidang pendidikan dan bidang peongelolaan SDA, Lingkungan dan Pariwisata.(Rn)

Payakumbuh (Rangkiangnagari) - Para wakil rakyat di Kota Payakumbuh menyampaikan apresiasi atas capaian Pemerintah Kota Payakumbuh yang bisa mempertahankan penghargaan berupa penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas pengelolaan keuangan daerah.

Hal itu disampaikan oleh 7 Fraksi melalui juru bicaranya dalam rapat paripurna Penyampaian Pemandangan Umum Fraksi Atas Nota Penjelasan Wali Kota Payakumbuh Terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun 2021 di kantor DPRD, Jumat (27/5).

"Apresiasi juga kami sampaikan atas capaian Pemerintah Kota Payakumbuh mempertahankan penghargaan berupa penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas pengelolaan keuangan daerah," kata Heri Iswandi, juru bicara Fraksi PKS.

Senada, Juru Bicara Fraksi Gerindra Mawi Etek Arianto turut menyampaikan pihaknya menghargai upaya yang dilaksanakan Pemerintah Kota Payakumbuh dalam menyusun Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD  Kota Payakumbuh Tahun 2021 sesuai dengan waktu dan ketentuan yang berlaku, sehingga dengan adanya laporan ini dapat menjadi pendorong bagi pemerintah daerah untuk peningkatan kinerja yang lebih optimal. 

"Demikian halnya penilaian oleh BPK Sumatera Barat dalam bentuk Opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) yang telah delapan kali berturut-turut di raih, Fraksi Partai Gerindra sangat mengapresiasi dan patut kita syukuri dan diharapkan menjadi penyemangat seluruh unsur/komponen penyelenggara negara di lingkungan Kota Payakumbuh untuk melakukan peningkatan kinerja yang lebih akuntable, transparan, bertanggung jawab, professional dan bebas KKN," kata Mawi.

Sementara itu, mewakili Wali Kota Riza Falepi, Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh Rida Ananda membalas dengan turut menyampaikan apresiasi kepada para wakil rakyat yang telah bersinergi dengan baik dengan Pemko Payakumbuh menjalankan pemerintahan yang baik guna memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Apresiasi dari DPRD ini sangat kami hargai sekali, dan kami tentunya akan terus mempertahankan prediket meraih Opini WTP pada tahun-tahun berikutnya. Tanpa DPRD, tentu kami tak bisa jalan sendiri menjalankan pemerintahan," kata Sekda didampingi kepada BKD Syafwal. (Rn)

Payakumbuh (Rangkiangnagari) - Memasuki musim haji 1443 H, Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh bersama Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Payakumbuh, akan melepas 125 calon jemaah haji (CJH) asal Kota Payakumbuh pada akhir Mei 2022 di Aula Ngalau Indah Lt. III Balai Kota Payakumbuh.

Wali Kota Payakumbuh yang diwakili Asisten I Dafrul Pasi mengatakan 125 CJH tersebut akan dilepas secara resmi tanggal 31 Mei sebelum diberangkatkan ke embarkasi Padang tanggal 7 Juninya.

"Untuk pelepasan ke embarkasi Padang akan dilaksanakan di GOR M. Yamin Kubu Gadang, dan dilepas langsung oleh Pak Wali Kota," kata Asisten I kepada media di Balai Kota, Jumat (27/05).

Dafrul menyebut, untuk kelancaran pemberangkatan ke Padang, Polres Payakumbuh bersama Dinas Perhubungan Kota Payakumbuh akan memberlakukan rekayasa lalu lintas disekitaran GOR M. Yamin dan akan ada pengalihan beberapa ruas jalan.

"Ini kita lakukan suapaya tidak terjadi penumpukan kendaraan, mengingat nanti keluarga CJH akan memadati lokasi tersebut," ucapnya.

Dia juga mengimbau kepada para CJH untuk selalu menjaga kesehatan, mengingat pelaksanaan ibadah haji tahun ini agak berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Dikarenakan masih adanya Covid-19, dan para jamaah akan dilakukan PCR tes sebelum keberangkatan ke Padang.

"Kita ingatkan kepada jamaah untuk selalu menjaga kondisi tubuhnya, jangan sampai keberangkatannya tertunda karena positif Covid-19," ujarnya.

"Dan saat mengantar ke GOR nanti diharapkan CJH hanya membawa keluarga intinya saja, demi menghindari kerumunan. Sebab sebelum diberangkatkan ke Madinah akan dilakukan PCR tes lagi. Nanti takutnya saat swab ke dua di Padang CJH kita ada yang positif," tukuknya.

Sementara itu Kakankemenag Kota Payakumbuh Ramza Husmen didampingi Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh PHU Sri Yusnita menyebut dari 125 CJH tersebut akan dibagi menjadi dua kloter keberangkatan ke tanah suci Mekkah.

"Nanti akan ada dua kloter, yaitu kloter V sebanyak 123 orang yang akan berangkat tanggal 8 Juni ke Madinah dan 2 orang lagi tergabung dalam kloter VIII dan akan diberangkatkan tanggal 2 Juli ke Jeddah," ucapnya.

Dijelaskannya, "Yang dua orang ini merupakan CJH cadangan, dimana ada beberapa calon jemaah yang batal berangkat karena alasan tertentu. Jadi kita di Payakumbuh ini dapat 2 jatah cadangan dari total 51 se-Sumbar, makanya yang dua ini tergabung dalam kloter VIII. Tapi kita tetap usahakan yang dua ini bisa sama-sama berangkat dengan kloter V," pungkasnya. (Rn)

Payakumbuh (Rangkiangnagari) - Untuk mengimplementasikan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang pelayanan administrasi kependudukan di masyarakat, Dinas Kependudukan dan Pencacatan Sipil (Disdukcapil) Kota Payakumbuh gelar sosialisasi dan diskusi bersama Lurah dan LPM Nunang Dayabangun (NDB) yang mengajak Himpunan Bersatu Teguh (HBT) Kota Payakumbuh kerjasama dalam mengatasi administrasi kependudukan di Kelurahan NDB, Kamis (26/5).

Berlangsung di gedung serbaguna HBT jalan bandung 27, kelurahan NDB, Disdukcapil yang didampingi Lurah bersama LPM tersebut duduk bersama dengan Ketua beserta jajaran pengurus HBT guna membicarakan kendala dan permasalahan yang dirasakan oleh masyarakat dalam proses pengurusan administrasi kependudukan.

Diawal sambutannya Lurah NDB Ari Ashadi, ucapkan terima kasih kepada Kepala Didukcapil Wal Asri bersama Jajaran yang telah menyempatkan waktunya untuk hadir bersama dalam rangka memberikan pencerahan dan berbagi informasi kepada masyarakat tentang UU no 23/2006 tentang administrasi kependudukan.

Lebih lanjut, Ari sampaikan apresiasi atas penyambutan dari Ketua HBT Payakumbuh Thomas Wiryo Pranoto bersama jajaran pengurus yang hadir langsung untuk meluangkan waktu agar dapat bisa duduk bersama untuk membicarakan tentang kendala dalam melakukan pengurusan administrasi kependudukan selama ini yang masih terjadi.

Ketua HBT Thomas Arya atau akrab disapa Tua ko turut mengucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan sipil Kota Payakumbuh bersama Tim yang telah datang ke HBT untuk memberikan sosialisasi dan informasi tentang administrasi kependudukan sesuai dengan undang-undang nomor 23/2006.

“Tentu ucapan yang sama terhadap Lurah NDB bersama Ketua LPM NDB yang mana mereka ini selalu aktif dalam memfasilitasi terselenggaranya kegiatan di HBT ini, yang diantaranya kegiatan sosialisasi ini,” ucap Tua Ko Thomas Arya.

Tua ko Thomas Arya dan pengurus yang lain menyambut baik terselenggaranya acara sosialisasi yang digelar tersebut, masih banyak sekali informasi yang belum kami dapatkan beserta anggota yang lain khususnya berkaitan dengan administrasi kependudukan ini,” ucapnya lantang.

Menyambut atas apa yang disampaikan oleh Tua Ko, kepala Disdukcapil Wal Asri sebelum memaparkan materinya juga menyampaikan rasa terima kasih serta harunya kepada perhimpunan bersatu teguh Payakumbuh yang telah meluangkan waktu mengikuti acara yang dilaksanakan Disdukcapil.

“Sudah lama agenda ini kami rencanakan bersama Lurah dan LPM, akan tetapi baru hari ini bisa terlaksana,” kata Wal Asri bahagia.

Ditegaskan Wal Asri, sesuai peraturan perundang-undangan nomor 23 tahun 2006 yang mana bahwa dalam UU ini diatur mengenai hak dan kewajiban penduduk, kewenangan penyelenggara dan instansi pelaksana, pendaftaran penduduk, pencatatan sipil, data dan dokumen kependudukan, sistem informasi dan administrasi kependudukan, perlindungan data pribadi penduduk, sanksi administratif dan sanksi pidana terkait administrasi.

Ia berharap informasi yang  disampaikan nanti dapat menjadi perhatian bersama dan bisa mengurangi keragu-raguan masyarakat dalam melakukan proses pengurusan administrasi kependudukan.

Sementara itu, Ketua LPM NDB Fahman Rizal Lubis sambut baik dengan terselenggaranya acara sosialisasi di HBT, memang dalam perencanaannya sudah lama rencana sosialisasi ini akan diselenggarakan seperti yang di sampaikan oleh Kadis Dukcapil Wal Asri kepada kami (Lurah dan LPM),” ucap Fahman.

Tidak lupa, Ketua LPM turut sampaikan terima kasih kepada Tua Ko Thomas dan jajaran pengurus yang mana dalam hal ini langsung menanggapi atas koordinasi bersama dalam akan digelarnya kegiatan sosialisasi administrasi kependudukan beberapa hari yang lalu, mudah-mudahan informasi yang diberikan oleh Disdukcapil ini akan dapat membantu masyarakat dalam melengkapi kekurangan berkaitan dengan administrasi kependudukan,” tukas Ketua LPM NDB Fahman Rizal.

Salah seorang pengurus HBT (Vera) yang juga sebagai peserta dalam sosialisasi tersebut menyampaikan kendala dan permasalahannya dalam melakukan pengurusan administrasi kependudukan, iya, saya akhirnya paham dan mengerti kendala yang saya hadapi selama ini setelah dijawab langsung dengan jelas oleh narasumber dari Disdukcapil Kota Payakumbuh,” ungkapnya bahagia.

Atas penjelasan dan informasi yang didapatkannya bersama seluruh peserta sosialisasi, Vera mengucapkan terima kasih kepada Lurah serta LPM yang telah menghadirkan narasumber dari Disdukcapil untuk berbagi informasi berkaitan dengan administrasi kependudukan.

Dirinya mengakui, dikarenakan kami belum begitu memahami tentang alur pelayanan serta proses kepengurusan administrasi kependudukan ini, sehingga masih terdapat beberapa kerabat saya yang belum lengkap secara administratif kependudukan,” tukasnya mengakhiri.(Rn)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.