Lubuk Sikaping Adventure Badunsanak Ditabuh, Anwir: Mengingatkan Masyarakat tentang Hari Bersejarah

LUBUK SIKAPING (RangkiangNagari) - KSP (Komunitas Sepeda Pasaman) menggelar kegiatan bertajuk Lubuk Sikaping Adventure Badunsanak (LSAB), yang dihelat pada Sabtu (9/11/2019) besok. ''Banyak tujuan substansif yang dikandung oleh kegiatan ini,'' kata Ketua Panitia Pelaksana, Anwir Salam, S.Sos. M.Si. di Lubuk Sikaping, ibukota Kabupaten Pasaman, Jumat (8/11/2019).

Karena dilaksanakan terkait dengan peringatan Hari Pahlawan 2019, menurut Anwir, tujuan utama yang hendak disasar adalah bagaimana dari kegiatan tersebut masyarakat menyadari soal satu hari yang paling bersejarah dalam perjalanan panjang Indonesia menjadi sebuah bangsa yang merdeka dan berdaulat. ''Ini penting, karena disebabkan sejumlah hal, bukan tidak mungkin ada di antara anak negeri yang tak lagi mengingat Hari Pahlawan,'' katanya.

Diakui Anwir, setiap tahun pemerintah melakukan berbagai kegiatan memperingati dan memeriahkan Hari Pahlawan, seperti upacara di kantor-kantor pemerintah dan aneka kegiatan seremonial lainnya. ''Kita khawatir, gema kegiatan seperti ini sangat terbatas, hanya di lingkungan aparat pemerintah saja, dan tidak sampai ke tengah masyarakat,'' tambahnya.

Dengan LSAB, tambah Anwir, diharapkan gema peringatan Hari Pahlawan akan sampai ke tengah masyarakat. ''Setidaknya masyarakat akan tahu  kegiatan LSAB terkait dengan peringatan Hari Pahlawan,'' ungkapnya. Bila itu yang terjadi, ''Ya, pararel dengan terbukanya kembali ingatan masyarakat tentang hari yang paling bersejarah dalam perjalanan bangsa ini,'' ia menambahkan.

Tujuan lain, menurut Anwir, untuk memasyarakatkan pemakaian sepeda sebagai alat transportasi masyarakat. ''Kita tahu, di tengah serbuan begitu banyak jenis alat transportasi modern, penggunaan sepeda semakin ditinggalkan oleh masyarakat,'' katanya. Dengan LSAB, disebutkan Anwir, diharapkan masyarakat tidak gengsi menggunakan sepeda sebagai alat transportasi yang sehat dan terbebas dari polusi.

Anwir berharap, LSAB yang baru pertama kali digelar itu akan menjadi agenda yang rutin diselenggarakan setiap tahun. ''Alhamdulillah, untuk itu semua kita mendapat dukungan penuh dari semua pemangku kepentingan yang ada di daerah ini,'' ungkapnya. Anwir menyebut, baik Bupati Pasaman Yusuf Lubis, Dandim 0305 Pasaman, dan Kapolres Pasaman AKBP Hendri Yahya SE memberi dukungan yang lebih dari cukup. ''Terutama Pak Kapolres yang murah senyum itu, antusias sekali dengan penyelenggaraan kegiatan seperti ini.''

Sampai Jumat (8/11/2019), menurut Anwir, tercatat sudah 16 klub yang mendaftarkan diri sebagai peserta. Tidak hanya dari Pasaman, calon peserta juga berdatangan dari sejumlah daerah di Provinsi Riau seperti Teluk Kuantan, Muaro Bungo dari Jambi, dan sejumlah daerah di Sumbar seperti Pasaman Barat, Padang, Bukittinggi, Payakumbuh, dan lainnya.

Bakal dilepas di halaman Kantor Bupati Pasaman di Lubuk Sikaping, besok, soal track tidak perlu diragukan. Begitu pun hadiahnya, diungkapkan Anwir, cukup menggiurkan, Selain panitia menyediakan sebanyak enam unit sepeda sebagai hadiah utama, juga disediakan ratusan doorprize.

#Ryan #E2
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.