Kakanwil Sumbar H. Hendri, S.Ag M.Pd Himbau Penyuluh Agama Agar Jalin Komunikasi Yang Baik Dengan Masyarakat.

Painan (RangkiangNagari) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama  (Kakanwil) Propinsi Sumatera Barat (Sumbar) H. Hendri, S.Ag. M.Pd menghimbau  penyuluh agama untuk menjalin komunikasi yang baik dengan  masyarakat. Hal itu disampaikan dalam acara pembinaan, Penyuluh Agama Islam Non PNS dan ASN di lingkup Kemenag Pessel Selasa (10/02) di Masjid AL -Amilin Painan.
Dalam sambutannya, Kakanwil Sumbar, H.Hendri, S.Ag, M.Pd, menjelaskan bahwa penyuluh agama memiliki 4 (empat) fungsi yang harus dilaksanakan. Adapun fungsi tersebut ialah, Fungsi Infomatif. Edukatif, Konsultatif dan Advokatif. 
"Para penyuluh harus memaksimalkan semua fungsi tersebut, demi kemaslahatan umat di daersh ini," tegasnya. Dikatakan, sebagai penerang umat para penyuluh di daerah ini harus membangkitkan kembali  Adat Basandi Sarak - Sarak Basandi Kitabullah (ABS-SBK). 
Menurut H. Hendri, S.Ag M.Pd, untuk membangkitkan kembali nilai ABS- SBK ada 6 (enam) gerakan yang harus dilaksanakan penyuluh di masyarakat. Diantaranya adalah,  Gerakan Membumikan Al-Qur'an.  Gerakan Literasi, Gerakan Wakaf tunai, Sadar Zakat,  Kembali ke Surau dan Gerakan Didikan Subuh. 
"Kita berharap para penyuluh mampu menjalankan tugas dengan baik. Sehingga ke depan persatuan dan kemaslahatan umat semakin terjaga," sebut Kakanwil H. Hendri S.Ag M.Pd
Sementara itu,  Plt. Kakan Kemenag Pessel, Drs. H. Syahrul M dalam sambutan sebelumnya mengingatkan   penyuluh  agar memberikan laporan bulan. Selain itu penyuluh harus memiliki objek binaan yang jelas. Seperti Majlis Taklim, TPQ dan lainya. 
"Kita tidak mau menerima laporan fiktif dari penyuluh. Justru itu, diminta agar setiap penyuluh memiliki objek binaan," tegas Drs Syahrul M.
Sebelum acara Pembinaan  terhadap Penyuluh Agama Islam Non PNS dan ASN dilakukan. Sebanyak 119 orang penyuluh agama yang mengikuti kegiatan tersebut  sebelumnya telah menerima SK dari  Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Sumbar.         

#Ryan #( Dodi)
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.