Pariwisata Bukittinggi Dukung Penerapan New Normal

BUKITTINGGI (RangkiangNagari) – Para pelaku pariwisata di Kota Bukittinggi memberikan apresiasi dan mendukung keputusan Pemerintah Kota Bukittinggi yang telah berani mengambil kebijakan untuk keluar dari pembatatan sosial berskala besar (PSBB) dan mulai menerapkan new normal. Sebagai bentuk apresiasi, mereka ikut mensosialisasikan kebijakan penerapan new normal itu dengan cara membetangkan spanduk sambil berorasi mengelilingi Kota Bukittinggi, Senin (1/6).

Koordinator acara, Hendri mengatakan, keputusan Pemko Bukittinggi untuk keluar dari PSBB merupakan keputusan yang tepat, karena akan membuat ekonomi warga terutama bidang kepariwisataan dapat menggelait kembali.“Kita menyampaikan terimakasih kepada Pemko yang berani keluar dari PSBB. Ini memberikan gairah kembali para insan pariwisata. Namun demikian, kami tetap anggap ini uji coba, terutama kami akan coba menjadi kepanjangan tangan pemko untuk memberi tahu pengunjung agar tetap patuhi aturan pencegahan covid-19,” ujarnya.Dijelaskannya,para pelaku pariwisata di Kota Bukittinggi juga sangat komit untuk mensosialisasikan kepada pengunjung tetap memberlakukan standar pencegahan covid-19. Sehingga setiap pengunjung diberikan pemahaman untuk tetap gunakan masker, rajin cuci tangan, menjaga kebersihan dan kesehatan.

Kadisparpora Bukittinggi, Supadria, menyampaikan apresiasi terhadap para pelaku pariwisata yang ikut membantu sosialisasi Bukittinggi new normal. Pemko dalam memberlakukan standar new normal sudah membuat aturan melalui surat edaran.“Di antaranya untuk masuk Bukittinggi wajib pakai masker. Masuk hotel, pengelola harus bisa pastikan hotelnya bersih, aman dan higienis. Karyawan hotel harus di swab, kerja sama dengan PHRI. Karyawan dan oengunjung wajib pakai masker. Pengunjung hotel dan restoran, untuk sementara diberlakukan maksimal 50 persen. Cek suhu tubuh. Jika di atas 37,3° C, pengunjung tidak diizinkan masuk objek wisata dan menginap di hotel,” jelasnya.

Sementara itu, Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias, saat melepas orasi para pelaku Pariwisata itu mengapresiasi upaya dari para pegiat kepariwisataan Bukittinggi. Wako meminta pelaku pariwisata tetap menjaga dan menjalankan aturan standar pencegahan covid-19. 

#Ryan
Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.