Resmikan Masjid Darul Hikmah, Wawako Payakumbuh Ajak Hidupkan Kembali Maghrib Mengaji

Payakumbuh (RangkiangNagari) - Wakil Wali Kota Payakumbuh Elzadaswarman meresmikan Masjid Darul Hikmah di Kelurahan Tanjung Pauh, Jumat (16/1/2026). Peresmian masjid tersebut dilanjutkan dengan pelaksanaan salat Jumat berjamaah.

Dalam kesempatan itu, Elzadaswarman mengajak masyarakat untuk kembali menghidupkan masjid sebagai pusat pembinaan keagamaan, khususnya melalui penguatan gerakan Maghrib Mengaji bagi generasi muda.

“Kami mengimbau kepada para orang tua agar ketika masuk waktu Maghrib, anak-anak kita diajak dan diarahkan ke masjid. Mari kita hidupkan kembali kebiasaan mengaji, karena inilah benteng utama bagi anak-anak kita,” kata Wawako Elzadaswarman.

Ia menegaskan, masjid tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai ruang pembentukan karakter dan moral, terutama di tengah tantangan pesatnya perkembangan teknologi dan arus informasi yang begitu cepat.

Menurutnya, tanpa bekal ilmu agama yang kuat, anak-anak akan lebih mudah terpengaruh pada hal-hal negatif yang berkembang di lingkungan maupun dunia digital.

“Kita tidak bisa memungkiri, perkembangan teknologi hari ini sangat cepat. Jika tidak diimbangi dengan pendidikan agama, maka akan sulit membedakan mana yang baik dan mana yang buruk,” ujarnya.

Elzadaswarman menilai, kebiasaan mengaji dan aktivitas keagamaan di masjid merupakan fondasi penting untuk membangun generasi yang berakhlak, berkarakter, serta memiliki ketahanan moral dalam menghadapi perubahan zaman.

Ia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk meramaikan masjid, tidak hanya bagi anak-anak, tetapi juga bagi orang tua sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan bersama.

“Masjid harus kita jadikan sebagai tempat memperdalam ilmu agama, bukan hanya untuk anak-anak, tetapi juga untuk kita sebagai orang tua. Dari sinilah keteladanan itu lahir,” pungkasnya.

 

#Rn

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.