Antarkan Betor Sampah, Mulyadi Disambut Meriah

LUBUK BASUNG (RangkiangNagari) – Untuk yang kesekian kalinya, H. Mulyadi kembali membagikan becak motor (betor) sampah di Agam. Kali ini dialokasikan untuk nagari Pasie Laweh, Kecamatan Palupuh yang diserahkan pada Selasa (26/3).

Hebatnya dalam acara penyerahan simbolis itu, politisi Demokrat ini disambut dengan tari gelombang. Warga senang benar atas kehadiran politisi prorakyat tersebut yang dedikasi dan kepeduliannya untuk memperjuangkan daerah Sumbar tak diragukan lagi.

Walinagari Pasia Laweh, Zul Arifin mengatakan sangat menunggu-nunggu momen kedatangan Anggota DPR RI yang menjadi idola masyarakat Pasia Laweh. Sebab, sejak menjadi wakil rakyat di Senayan pada 2009, perjuangan dan hasil ‘kerja’ Mulyadi, membekas dan tampak jelas sehingga sulit bagi warga melupakannya.

Menurut dia, Pasia Laweh dapat bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) sekitar 300 rumah, di periode jabatan sebelumnya (2009-2014).  Dan 24 rumah pada tahun ini juga diperjuangan Mulyadi di Senayan.

“Pak Mulyadi sangat kami kenal. Beliau adalah tokoh Agam yang sudah tidak diragukan lagi sepak terjangnya dalam memperjuangkan aspirasi di Sumbar. Bahkan dulu ketika saya masih menjabat sebagai anggota DPRD Agam, Pak Mulyadi adalah salah satu anggota DPR-RI yg selalu menyambut kami orang daerah yang datang ke DPR-RI,” terangnya.

Bagi Mulyadi, berjumpa dengan masyarakat adalah suatu kesenangan tersendiri. Apalagi, dengan kesibukan dan jadwal yang padat di DPR, sementara jadwal reses juga tidak terlalu lama, momen itulah benar-benar dimanfaatkan. Saling bercerita, dengar unek-unek warga sekaligus mendengarkan aspirasi yang bisa diperjuangkan di Senayan.

Betor yang diserahkan itu, digunakan untuk menjaga kebersihan, ketertiban dan keindangan (K3) di nagari-nagari di Agam, termasuk Nagari Pasia Laweh, Kecamatan Palupuh.

Dalam penyerahan itu, Mulyadi menjelaskan, sebagai wakil rakyat yang diberi amanah di Senayan, kewajiban baginya untuk memperjuangan daerah, termasuk melihat kebutuhan mendesak yang mesti diupayakan.

Betor sampah yang disalurkan untuk beberapa ponpes dan lembaga pendidikan, tak hanya di Agam tapi juga daerah lain, adalah aspirasi politisi Demokrat ini yang disalurkan melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Untuk di Agam sendiri disalurkan 30 unit betor sampah di beberapa nagari.

“Perjuangan di Senayan tidaklah mudah. Dibutuhkan kepiawaian dalam beragumentasi dalam memperjuangan kue pembangunan untuk daerah. Kadang-kadang kami sampai menggunakan diskresinya sebagai pimpinan Komisi demi daerah pemilihan, karena seorang anggota DPR harus berjuang habis-habisan untuk kepentingan dapil, sesuai sumpah yang diucapkan ketika dilantik,” terang Mulyadi yang pernah menjadi wakil ketua Komisi V dan wakil ketua Komisi VII.

Kepedulian Mulyadi ini tidak ditampik anggota DPRD Sumbar asal Agam, Nofrizon. Sepak terjang politisi Demokrat tersebut di Senayan, untuk memperjuangkan daerah Sumbar tidak perlu diragukan lagi. Semua dilakoni dengan baik sesuai dengan amanah yang diberikan rakyat Sumbar.

#Ryan
Labels: , , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.