Bupati Irfendi Arbi Apresiasi Partai Golkar

SARILAMAK (RangkiangNagari) – Bupati Irfendi Arbi, apresiasi kepedulian anggota DPR RI, H. John Kenedy Azis dan Partai Golkar terhadap masyarakat disaat pandemi Covid-19, sekarang. “Partai Golkar benar-benar cepat tanggap,” katanya.

Irfendi Arbi mengungkapkan hal itu saat menerima bantuan, berupa Alat Pelindung Diri (APD) dan masker untuk tenaga medis di rumah sakit dan sejumlah Puskesmas di Kabupaten Limapuluh Kota, Kamis (14/5).Menurut Irfendi Arbi, bantuan yang diberikan oleh H. John Kenedy Azis memang sangat dibutuhkan pada saat ini. Begitu pula dengan disinfektan yang diberikan Anggota DPRD Provinsi, H. Safaruddin Dt. Bandaro Rajo.Irfendi Arbi melihat, John Kenedy Azis bersama Partai Golkar memang cepat tanggap dan peduli terhadap masyarakat. Dia sering membantu masyarakat yang kurang mampu di daerah itu.

Sekarang, disaat pandemi Covid-19, John Kenedy Azis pun hadir membantu. Tidak hanya alat-alat perlindungan diri bagi para medis, tapi juga Sembako.Bahkan di samping bantuan pribadi, John Kenedy Azis juga telah mengupayakan bantuan dari beberapa kementerian dan lembaga. “Sedikitnya, untuk masyarakat Limapuluh Kota yang terdampak Covid-19, hari ini ada sekitar 500 paket Sembako yang telah dia upayakan, ” ulas Irfendi Arbi.

Paket bantuan yang dimaksudkan Irfendi Arbi, antara lain 250 paket Sembako dari Kemensos RI yang disalurkan melalui Karang Taruna Kabupaten Limapuluh Kota.Sementara, John Kenedy Azis melalui tenaga ahlinya, Asmadi Basyir, yang turun dalam masa reses, berpesan kepada masyarakat agar mengikuti anjuran pemerintah, yaitu dalam rangka memutus mata rantai penyaberan virus corona.

“Mudah-mudahan kita semua terhindar dari wabah yang telah melanda banyak negara di dunia ini,” kata John Kenedy Azis.

Kemudian, sekaitan dengan bantuan yang telah dia berikan dan upayakan, bisa membantu meringankan beban masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19.

#Ryan
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.