Karang Taruna Payakumbuh Selatan Salurkan Donasi Buat Yayasan Cahaya Islami Yang Alami Musibah Kebakaran

Payakumbuh (RangkiangNagari) - Ketua Karang Taruna Kecamatan Payakumbuh Selatan Rio Aprizen alias Bung Kancen mendatangi pengurus pondok pesantren Cahaya Islam yang bangunan asrama putri yayasan itu mengalami musibah kebakaran pada Sabtu (16/1) dini hari lalu.

Bung Kancen didampingi langsung oleh Camat L. Kefrinasdi dan jajarannya menyerahkan bantuan yang diterima oleh pengurus pondok pesantren Cahaya Islam di Lingkungan Padang Kaduduak, Kelurahan Tigo Koto Diate, Kecamatan Payakumbuh Utara, Senin (1/2).

Menurut Kancen, bantuan dana sebesar 1,7 juta rupiah itu digalang dari jemaah jumat dan karang taruna seluruh kelurahan yang ada di Payakumbuh Selatan.

“Penggalangan dana ini kami inisiasi bersama KT yang ada di kelurahan, alhamdulillah meski jumlahnya tak seberapa, semoga dapat membantu ponpes yang dilanda musibah ini, kawan-kawan KT turut merasakan duka Yayasan Cahaya Islam,” kata Kancen.

Senada, Camat Payakumbuh Selatan L Kefrinasdi juga menyampaikan bantuan itu merupakan bentuk kepedulian dari Karang Taruna di Payakumbuh Selatan.

“Kami diminta mendampingi untuk menyerahkan bantuan ini, sedikit banyaknya harap diterima, semoga kedepan kita semua bisa terhindar dari musibah yang bisa terjadi kapan saja,” kata camat.

Di tempat terpisah, Ustadz Arnol selaku pengurus Ponpes Cahaya Islam baru-baru ini mengatakan di tengah musibah yang mendera, ada saja pertolongan dari Allah melalui tangan dingin orang-orang yang peduli.

“Lakukan kebaikan, mudah-mudahan Allah SWT memberikan ganjaran yang berlipat ganda, dan membaikkan kita di dunia dan akhirat, kami ucapkan terimakasih banyak atas bantuannya, barakallah,” pungkasnya.

 

#Ryan

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.