Wako Riza Sayangkan Distribusi Vaksin Yang Dicicil Dari Pusat

Payakumbuh (RangkiangNagari) - Wali Kota Riza Falepi mengatakan kesiapan Pemerintah Kota Payakumbuh untuk memvaksin Covid-19 seluruh warga Payakumbuh dalam waktu satu bulan. Namun dirinya menyayangkan pemerintah pusat malah mencicil jalannya distribusi vaksin ke daerah.

“Masyarakat sudah banyak yang meminta, termasuk kemarin saya juga dikontak oleh Himpunan Tjinta Teman (HTT) dan Himpunan Bersatu Teguh (HBT) untuk minta divaksin,” kata Riza kepada media saat turun lapangan memonitor pelaksanaan vaksinasi di Payakumbuh,” Rabu (17/3).
Payakumbuh — Wali Kota Riza Falepi mengatakan kesiapan Pemerintah Kota Payakumbuh untuk memvaksin Covid-19 seluruh warga Payakumbuh dalam waktu satu bulan. Namun dirinya menyayangkan pemerintah pusat malah mencicil jalannya distribusi vaksin ke daerah.

“Masyarakat sudah banyak yang meminta, termasuk kemarin saya juga dikontak oleh Himpunan Tjinta Teman (HTT) dan Himpunan Bersatu Teguh (HBT) untuk minta divaksin,” kata Riza kepada media saat turun lapangan memonitor pelaksanaan vaksinasi di Payakumbuh,” Rabu (17/3).
Sementara itu, Kadis Kesehatan Bakhrizal didampingi Sekretaris Arifianto dan Kabid P3 dan Kesmas Fatma Nelly melaporkan target vaksinasi di Kota Payakumbuh adalah 90000 orang. Pelaksanaan vaksin sejak awal Februari lalu baru menjangkau 1328 tenaga kesehatan dan 1.761 publik, total keseluruhan terhitung 16 Maret 2021 adalah sebanyak 3089 orang.

“Kita masih butuh banyak vaksin lagi, kalau kesiapan, petugas kita sudah standby melaksanakan vaksin bagi masyarakat apabila kita memiliki banyak stok vaksin, sesuai arahan wali kota, kita tetap berikhtiar menyelamatkan warga Payakumbuh dari Covid-19,” kata Bakhrizal.

 

#Ryan

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.