Bantu Liverpool Menang, Mohamed Salah Cetak Sejarah di Liga Champions

MILAN (RangkiangNagari) – Mohamed Salah cetak gol saat Liverpool menang 2-0 atas Inter Milan pada leg I 16 besar Liga Champions 2021-2022. Itu membuat Salah mencetak sejarah di Liga Champions.

Tanding di Giuseppe Meazza, Kamis (17/2/2022), dini hari WIB, Liverpool menang berkat aksi Roberto Firmino (75′) dan Salah (83′). Gol-gol itu tercipta dari dua peluang tepat sasaran Liverpool sepanjang pertandingan berlangsung.
Sementara itu, gol Salah menjadi rekor sendiri baginya di Liga Champions. Dilansir dari Opta Joe, Salah menjadi pemain kedua yang mencetak gol ke gawang Inter Milan dan AC Milan dalam satu musim Liga Champions.

Sebelumnya, Salah mencetak gol ke gawaang Milan di fase grup. Kala itu, The Reds menang 3-2 di Anfield.
Catatan tersebut sebelumnya dicapai oleh Peter Crouch pada musim 2010-2011. Kala itu Crouch main untuk Tottenham Hotspur.

“Mohamed Salah menjadi pemain kedua yang mencetak gol ke gawang AC Milan dan Inter Milan di musim Liga Champions yang sama setelah Peter Crouch untuk Tottenham pada 2010-11. Robot,” tulis Opta Joe.

Selain itu, Salah juga menambah pundi-pundi golnya di ajang ini menjadi delapan. Torehan itu membawanya menjadi salah satu pencetak gol terbanyak di Liga Champions musim ini. Dia ada di bawah Robert Lewandowski (sembilan) dan Sebastian Haller (10).

Kemenangan itu menjadi modal berharga bagi Liverpool saat menjadi tuan rumah pada leg II. Sekadar informasi, leg II akan berlangsung di Anfield, Rabu 9 Maret 2022, dini hari WIB.

Selain itu, kemenangan atas Inter juga membuat Liverpool memperpanjang rekor tak terkalahkan di seluruh kompetisi musim ini menjadi 10. Liverpool terakhir kali kalah saat melawan Leicester City di Liga Inggris, 29 Desember 2021.

 

#Rn

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.