Bastianini Menang, Marc Marquez Peringkat 5

Jakarta (RangkiangNagari) - Hasil race MotoGP Qatar 2022 sudah diketahui. Pembalap Tim Gresini Racing Ducati, Enea Bastianini, menang di seri perdana MotoGP 2022 yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (6/3/2022) malam WIB ini. Sementara itu, pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, finis di posisi kelima.

Enea Bastianini yang memulai balapan dari posisi kedua mampu tampil tangguh. Podium kedua ditempati oleh Brad Binder (KTM Red Bull) dan ada Pol Espargaro (Repsol Honda) di posisi ketiga. Ini jadi kemenangan perdana Bastianini di kelas MotoGP sejak debut pada musim lalu. Jalannya Balapan

Pol Espargaro langsung tancap gas memimpin saat balapan dimulai. Di belakangnya, ada sang rekan setim Marc Marquez yang mengekor ketat, kemudian diikuti Brad Binder. Sementara itu, Jorge Martin yang menyabet pole position memulai balapan dengan buruk sehingga tercecer ke urutan tujuh.

Duel sengit kemudian tersaji. Marc Marquez berusaha merebut tempat sang rekan setim yang tengah memimpin. Kala masuk tikungan, The Baby Alien -julukan Marc Marquez - pun sempat berhasil menyalip Pol Espargaro.
Namun, kondisi ini tak dibiarkan begitu saja oleh Pol Espargaro. Eks pembalap KTM itu langsung dengan sigap mengambil alih tempat pertama sehingga Marc Marquez kembali mundur ke posisi kedua. Usai sukses kembali memimpin balapan, Pol terlihat berusaha menekan gas lebih kencang demi menjauh dari terkaman Marquez.

Posisi lima besar tak mengalami perubahan hingga balapan menyentuh lima lap. Ada Pol Espargaro, Marc Marquez, Brad Binder, Enea Bastianini, dan Joan Mir. Namun, di baris belakang, sejumlah pembalap berusaha memperbaiki posisi, seperti Fabio Quartararo yang ada di posisi kesembilan. Dia terus memberi tekanan kepada Alex Rins.
Persaingan lima besar kembali memanas kala balapan menyisakan 16 lap, Brad Binder berhasil menyalip Marc Marquez yang ada di depannya. The Baby Alien kemudian juga mendapat persaingan sengit dari Bastianini sehingga dirinya kini menekam di posisi keempat.

Di tengah panasnya persaingan di baris depan, nasib malang menimpa pembalap tim Valentino Rossi, Marco Bezzecchi. Dia terjatuh hingga terseret ke gravel. Alhasil, insiden ini membuatnya tak bisa melanjutkan balapan debutnya di kelas MotoGP.

 

#Rn

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.