Pembangunan Nagari merupakan faktor utama kemajuan suatu daerah

Pasaman (Rangkiangnagari) - Pembangunan Nagari merupakan faktor utama kemajuan suatu daerah, apalagi sejak digulirkan Dana Desa ( DD ) oleh Pemerintah dimana Desa/Nagari dapat menentukan sendiri pembangunan yang akan dilaksanakan bermanfaat bagi warga Nagari tersebut.

Hal tersebut disampaikan Wali Nagari Aia Manggih Kecamatan Lubuk Sikaping saat monitoring  proses pelaksanaan pekerjaan peningkatan jalan Aia Dadok ke Carocai yang sedang berjalan pada , Rabu, (14/02/2022).

Abdi Yusran juga menyebutkan tujuan pembangunan jalan tersebut adalah untuk mempermudah akses masyarakat menuju dan membawa hasil pertanian dan perkebunan.

Selain itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Pasaman ini menambahkan, Carocai merupakan salah satu wisata alam air terjun yang sangat menarik untuk dikunjungi, karena memiliki ketinggian lebih kurang 500 M dengan suasana alam yang asri.

Kedepannya, kita mengharapkan  Carocai bisa menjadi icon pariwisata Nagari Aia Manggih dan akan dikunjungi wisatawan domestik maupun manca negara.

Selanjutnya, Abdi mengatakan sebelum pelaksanaan pembangunan jalan Aia Dadok ke Carocai  dilaksanakan, terlebih dahulu dilaksanakan musyawarah bersama masyarakat setempat . Berharap swadaya masyarakat  dalam pelaksanaan pembangunan jalan tersebut.

Dengan swadaya masyarakat tersebut akan menghasilkan jalan lebih panjang  dari anggaran yang telah disediakan, kata Abdi.

Mengakhiri wawancara Wali Nagari Aia Manggih menyampaikan pelaksanaan jalan tersebut tetap mengedepankan mutu dan kualitas pekerjaannya.

"Ini akan berdampak pada  jalan tersebut, sehingga akan mempermudah bagi masyarakat menuju ke area pertanian dan perkebunannya,"tutupnya. (Rn/Tio)

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.