Pasien Positif Covid-19 Kedua di Payakumbuh Tertular dari Ayahnya

PAYAKUMBUH (RangkiangNagari) – Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Payakumbuh kembali mengumumkan penambahan kasus positif. Dengan adanya pengumuman yang dilakukan pada Selasa (28/4), berarti sudah ada 2 kasus positif di Payakumbuh. Hasil positif kedua ini didapat, setelah tim mengambil sampel terhadap 5 keluarga inti dari kasus positif pertama yaitu tuan HEM.

Juru bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Payakumbuh Bakhrizal, yang juga Kadis Kesehatan, dalam video confrence (vicom) melalui aplikasi zoom dengan awak media mengatakan, penuluran kedua ini didapat setelah tim menyerahkan 5 sampel swab ke laboratorium Biomedik Fakultas Kedokteran Unand Padang, pada Sabtu (25/4) lalu.“Penambahan kasus positif ini berasal dari clusters lokal alias berasal dari dalam, bukan dibawa dari luar. Sedangkan untuk kasus kedua ini adalah laki-laki dengan inisial AL dan merupakan anak dari kasus pertama. Saat ini kondisi yang bersangkutan dalam keadaan baik dan sudah melakukan isolasi madiri di rumahnya dengan pengawasan tim kesehatan,” ujarnya.Menurutnya, pihak tim gugus tugas telah melakukan tracking sejak adanya kasus awal positif di Payakumbuh. Petugas telah melakukan pengambilan sample swab dari orang-orang yang pernah kontak dengan positif pertama yaitu tuan HEM. “Kita serius menangani ini dengan melakukan penelusuran kontak-kontak yang pernah dilakukan oleh tuan HEM. Pertama sekali tentu dengan keluarga inti. Sejak Sabtu kita sudah mengambil sample terhadap 5 orang keluarga inti. Selanjutnya hari Minggu juga mengambil sampel terhadap 11 orang dan Senin kemarin juga telah mengmbil 10 sample yang diduga melakukan kontak dengan HEM,” tambahnya.Dikatakan, tracking yang dilakukan adalah berjenjang. Jadi tidak ada yang terlewatkan. Untuk itu kepada masyarakat juga diminta kerjasamanya dan kejujuran. “Kita sangat mengharapkan kerjasama dan kejujuran masyarakat, kalau memang ingin untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini. Kepada masyarakat yang merasa memiliki kontak dengan kasus pertama tuan HEM, agar melaporkan diri ke puskesmas terdekat. Atau melaporkan ke posko tim gugus yang tersebar di setiap kecamatan dan beberapa tempat lainnya,” kata Bakhrizal.

Sementara itu, Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz, dalam vicon itu juga, menambahkan, dirinya mewakili Pemko meminta kepada masyarakat agar patuh terhadap imbauan pemerintah. “Virus ini memang ada dan nyata. Jadi masyarakat diminta untuk betul-betul mematuhi semua imbauan pemerintah. Bersama-sama kita perangi wabah ini dengan mentaati protokol kesehatan yang sudah di keluarkan. Dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjauhi kerumunan. Insya Allah dengan itu semua, wabah ini bisa kita basmi bersama,” ucapnya.

#Ryan
Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.