Empat Tim Pastikan Tempat di Babak 16 Besar

Jakarta (RangkiangNagari) - Sejumlah laga lanjutan fase grup Liga Champions 2020-2021 telah selesai dilangsungkan pada Rabu (25/11/2020) dini hari WIB. Empat tim berhasil meraih kemenangan sekaligus memastikan diri lolos ke babak 16 besar.

Pertama ada Chelsea yang lebih dulu mengamankan tiket ke babak selanjutnya. Hal itu terjadi setelah tim arahan Frank Lampard berhasil mengalahkan wakil Prancis, Rennes, lewat skor akhir 2-1.Kemenangan yang cukup krusial sebab The Blues -julukan Chelsea- harus menunggu hingga menit-menit akhir sebelum penyerang mereka, Olivier Giroud mencetak gol kemenangan di menit 90+1.Kemenangan atas Rennes membawa Chelsea menempati posisi puncak di klasemen sementara Grup E dengan koleksi 10 poin. Selain Chelsea, Sevilla yang menempati posisi dua dengan jumlah poin sama juga dipastikan lolos ke babak berikutnya.

Dini hari tadi skuad arahan Julen Lopetegui berhasil meraih tiga poin di markas Krasnodar. Masing-masing gol dari Ivan Rakitic dan Munir El Haddadi membawa Sevilla menang tipis 2-1 di laga kali ini.

Selain dua tim di atas, Barcelona dan Juventus selaku penghuni Grup G juga memastikan tempat ke babak 16 besar. Juventus melakoni matchday keempat Grup dengan menjamu Ferencvaros di Allianz Stadium.
Tampil menekan, Juve harus berhasil menyelesaikan laga dengan kemenangan 2-1 atas Ferencvaros. Berkat kemenangan ini, Juve pun berhak memastikan satu tempat ke babak 16 Besar Liga Champions 2020-2021.

Sementara Barcelona yang tampil tanpa sosok Lionel Messi juga berhasil mengalahkan Dynamo Kiev yang menjadi lawan mereka kali ini. Tim arahan Ronald Koeman meraih poin penuh usai berhasil menang telak dengan skor akhir 4-0.

Dua gol Martin Braithwaite juga masing-masing satu gol dari Sergino Dest dan Antoine Griezmann memastikan Blaugrana lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2020-2021. Raihan poin mereka dipastikan tak lagi terkejar apapun hasil dua laga terakhir nanti.

 

#Ryan

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.