Penerapan Protokol Kesehatan pada Madrasah di Tanah Datar Berjalan Baik

BATUSANGKAR (RangkiangNagari) – Siswa madrasah di Tanah Datar telah hampir sepekan melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka dengan pola shift tiap harinya.

Ribuan siswa madrasah di tingkat MI, MTs dan MA bersama gurunya dengan jadwal berselang sedari 11 Januari 2021 telah berdatangan ke madrasah. “Alhamdulillah, PBM tatap muka dalam masa pandemi sejauh ini berjalan lancar, tanpa gangguan,” kata Kasi Penmad Kankemenag Tanah Datar, Helmi Zurdi.Dihubungi, Selasa (26/1), Helmi Zuldi mengatakan puluhan madrasah dalam pembelajaran masa pandemi menerapkan disiplin protokol kesehatan (Prokes) yang ketat dengan sarana-prasarana tersedia untuk pendukung.
Dari laporan rutin dan monev yang dilaksanakan menunjukan hasil memuaskan, karena berjalan sesuai rencana, dan tak ada kasus terpapar dari klaster madrasah.Awalnya, jelas Hermi, semua guru di tingkat MA dan MTs telah melaksanakan tes swab sebagai syarat untuk boleh datang ke sekolah. Saat ini pun tengah menunggu hasil swab test sebagian guru Madrasah Ibtidayah (MI).

“Semoga, Allah SWT melindungi siswa dan gurunya selama di madrasah, dan virus itu lenyap,” tandas Kasi Penmad.

Sementara, Kepala MTsN 6 Tanah Datar, Edi Mardafuly menyebutkan siswanya pada hari pertama pembelajaran pekan lalu telah dimotivasi dengan kehadiran Bupati Zuldafri Darma. Dari 780 siswanya pada tiap rombel hanya sepertiga yang boleh datang tiap hari.

Di madrasah favorit berada di jantung Batusangkar, menurut Edi Mardafuly, telah hampir dua pekan melaksanakan proses tatap muka diikuti dengan semangat siswa dan guru. “Kehadiran siswa di madrasah dan selama proses pembelajaran menerapkan Prokes dari pakai masker, cek suhu, cuci tangan hingga jarak duduk meja yang benar-benar jadi perhatian,” katanya.

 

#Ryan

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.