Banjir di Solok Selatan sebanyak 7.987 Jiwa

PADANG ARO (RangkiangNagari) – Kepala BPBD Solok Selatan, Richi Amran, Kamis (26/12) mengatakan, jumlah kepala keluarga yang terdampak banjir pada 13, 20, dan 23 Desember 2019 mencapai 7.987 jiwa dari 2.016 KK. Dengan jumlah rumah yang terendam sebanyak 1.931 unit, dengan jumlah pengungsi 764 KK.

“Kondisi rumah rusak ringan 44 unit, rusak sedang 9 unit dan 47 unit rusak berat,” ungkap Richi.

Ia menambahkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Solok Selatan fokus untuk pemulihan perbaikan infratruktur yang rusak, di samping penyaluran bantuan kepada korban hingga empat bulan ke depan.

Sementara, Kapolsek Sangir Jujuan, Iptu Amril Helmi mengatakan, dengan kondisi robohnya tower jaringan telekomunikasi di Jorong Talantam, Nagari Lubuk Ulang Aling Selatan, kini di tiga kenagarian yang berpenduduk sekitar 2 ribu jiwa itu.

Sejak pasca bencana tidak bisa lagi berkomunikasi dengan keluarga mereka, atau pihak kenagarian berkomunikasi dengan pihak Kecamatan dan Kabupaten.

“Biasanya kami pihak Kapolsek dengan mudah berkoordinasi dan berkomunikasi terkait keamananan dan ketertiban di masyarakat. Sekarang tidak bisa lagi.

#Ryan
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.